Kunci Jawaban Tema 2 Kelas 6 SD Halaman 80 82 83 Subtema 2: Bekerja Sama Mencapai Tujuan

- 1 September 2021, 14:20 WIB
Pembahasan soal tematik dan kunci jawaban SD.
Pembahasan soal tematik dan kunci jawaban SD. /Pexels/

SEPUTARLAMPUNG.COM – Kunci jawaban Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 Kelas 6 SD/MI Tema 2 tentang Persatuan dalam Perbedaan di bawah ini diharapkan dapat membantu orang tua dan guru dalam mengoreksi jawaban siswa.

Pada Tema 2 ini kita akan belajar Subtema 2 Pembelajaran 4 dengan judul Bekerja Sama Mencapai Tujuan.

Materi yang dibahas yaitu mengetahui cara membandingkan dan mengurutkan bilangan desimal.

Pada masing-masing materi tersebut disajikan pertanyaan dan soal yang harus dijawab siswa.

Baca Juga: Peta Pikiran Perjanjian Linggarjati, Renville dan Roem Roijen: Kunci Jawaban Tema 2 Kelas 6 SD Halaman 78 79

Berikut Kunci Jawaban Tema 2 kelas 6 SD/MI Subtema 2 Pembelajaran 4 Halaman 80 82 83:

Ayo Berlatih (Halaman 80)

Berdasarkan dialog di atas, Lani menggunakan pita sepanjang 0,5 meter, Siti menggunakan pita sepanjang 1/4 meter, dan Dayu menggunakan pita sepanjang 1,2 meter. Siapa yang menggunakan pita paling panjang? Jelaskan.

Jawaban:

Lani menggunakan pita sepanjang 0,5 meter.

Siti menggunakan pita sepanjang 1/4 meter = 0,25 meter.

Dayu menggunakan pita sepanjang 1,2 meter.

Dilihat dari bilangangan yang ada maka Dayu menggunakan pita yang paling panjang.

Tulis urutan penggunaan pita dari yang terpendek hingga yang terpanjang.

Jawaban:

1. Siti 0,25 meter

2. Lani 0,5 meter

3. Dayu 1,2 meter

Jelaskan cara kamu mengurutkan bilangan tersebut!

Baca Juga: Berapa Kuota Penerima BPUM September 2021? Maaf, 10 Golongan Ini Tidak Bisa Menerima BLT UMKM Rp1,2 Juta

Jawaban:

Dilihat dari angka satuannya Dayu memiliki angka 1 sedangkan yang lainnya adalah 0. Sehingga pita Dayu adalah yang paling panjang. Siti dan Lani sama-sama memiliki angka satuan 0. Namun, jika dilihat dari angka persepuluhannya Lani memiliki angka 5 sedangkan Siti memiliki angka 2. Jadi, pita Lani lebih panjang dari pita Siti.

Ayo Berlatih (Halaman 82 – 83)

Kamu telah mengetahui cara membandingkan dan mengurutkan bilangan desimal. Selesaikan soal-soal berikut!

1. Perhatikan kartu bilangan berikut! Bandingkan bilangan berikut. Gunakan tanda > atau <.

Jawaban:

0,573 < 0,753

0,952 > 0,259

17,952 > 16,052

17,246 < 17,624

2. Perhatikan bilangan berikut!

17,235

0,343

7,826

0,433

17,325

7,286

0,6

0,32

Baca Juga: Terlengkap, Jadwal Pelaksanaan dan Tahapan Seleksi PPPK Guru 2021, Simak dan Catat!

Urutkan bilangan pada tabel tersebut dari yang terkecil hingga terbesar.

Jawaban:

Urutan dari terkecil ke terbesar adalah:

0,32

0,343

0,433

0,6

7,286

7,826

17,235

17,325

3. Urutkan bilangan berikut dari yang terbesar hingga terkecil!

3/4

0,9

1/8

0,6

1 1/8

1,3

Jawaban:

3/4 = 0,75

0,9

1/8 = 0,125

0,6

1 1/8 = 9/8 = 1,125

1,3

Urutan dari terbesar ke terkecil adalah

Baca Juga: Kapan Jadwal Cair BPUM September 2021? Berikut Update Nama Penerima BLT UMKM Tahap 2, Cek Link Eform BRI!

1,3

1,125 atau 1 1/8

0,9

0,75 atau 3/4

0,6

0,125 atau 1/8

4. Buatlah soal seperti latihan di atas! Minta salah seorang temanmu mengurutkan bilangan tersebut.

Jawaban:

Urutkan pecahan-pecahan berikut dari yang terbesar:

2/6

0,57

1 3/4

2/3

Penyelesaian:

2/6 = 0,33

0,57

1 3/4 = 7/4 = 1,75

2/3 = 0,66

Urutan dari terbesar ke terkecil adalah

1,75 atau 1 3/4

0,66 atau 2/3

0,57

0,33

*) Disclaimer : Pembahasan dan kunci jawaban dalam artikel ini hanya merupakan panduan bagi orang tua dalam mendampingi putra-putrinya belajar di rumah selama pandemi.***

Editor: Ririn Handayani

Sumber: Buku Tematik Kemendikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah