Bocoran Jadwal Cair PIP, Benarkah Pencairan September 2021? Ini Kata Puslapdik, Cek di pip.kemendikbud.go.id

- 26 Agustus 2021, 18:15 WIB
Program Indonesia Pintar (PIP) 2021.
Program Indonesia Pintar (PIP) 2021. /Indonesia Pintar Kemdikbud

SEPUTARLAMPUNG.COM - Benarkan jadwal pencairan Dana Program Indonesia Pintar (PIP) dilakukan September 2021? Berikut penjelasannya dari Pusladik, cek pip.kemendikbud.go.id.

Beberapa orang tua dan siswa pasti menanti kabar kapan akan dicairkannya bantuan Program Indonesia Pintar (PIP). Apakah di bulan Agustus atau September 2021?

Program Indonesia Pintar atau PIP merupakan bantuan berupa uang tunai, perluasan akses, dan kesempatan belajar dari pemerintah yang diberikan kepada peserta didik dan mahasiswa yang berasal dari keluarga miskin atau rentan miskin untuk membiayai pendidikan melalui Kartu Indonesia Pintar (KIP).

Baca Juga: Produk Mi Instan Unggulan Ini Jadi Perbincangan Seru di Akun Facebook Media Amerika, Apa Kata Mereka?

Apa tujuan dari Program Indonesia Pintar (PIP)?

PIP dirancang untuk membantu anak-anak usia sekolah dari keluarga miskin/rentan miskin /prioritas tetap mendapatkan layanan pendidikan sampai tamat pendidikan menengah, baik melalui jalur formal SD sampai SMA/SMK dan jalur non formal Paket A sampai Paket C dan Pendidikan Khusus.

Adanya program ini, diharapkan dapat menarik siswa putus sekolah agar kembali melanjutkan pendidikannya dan mencegah peserta didik dari kemungkinan putus sekolah.

Kelebihan PIP lainnya, yakni dapat meringankan biaya personal pendidikan peserta didik, baik biaya langsung maupun tidak langsung.

Bagaimana cara mengetahui siswa SD, SMP, SMA atau SMK dinyatakan sebagai penerima Program Indonesia Pintar (PIP)?

Baca Juga: Buka prakerja.go.id Hari Ini, Gelombang 19 Sudah Dibuka: Berikut 3 Tips Lolos Prakerja, Hanya Pakai NIK KTP

Anda bisa cek melalui website resmi pip.kemendikbud.go.id, selain itu calon penerima manfaat Dana Program Indonesia Pintar PIP bisa mengetahui jadwal pasti pencairannya.

Sebagaimana dilansir Seputarlampung.com dari laman puslapdik.kemdikbud.go.id, saat ini Program Indonesia Pintar (PIP) masih dalam penetapan, aktivasi rekening dan terakhir akan diinfokan pencairan.

“Pada tahun 2021 ini, terdapat banyak perubahan kebijakan terkait penyaluran bantuan PIP. Perubahan tersebut yakni, adanya dua jenis surat keputusan (SK), yakni SK Nominasi Penerima PIP dan SK Pemberian PIP. “SK Nominasi Penerima PIP adalah SK penetapan peserta didik yang layak diberikan PIP namun belum aktivasi rekening, sedangkan SK Pemberian PIP adalah SK bagi peserta didik yang layak menerima PIP dan sudah mengaktivasi rekeningnya yang akan segera di transfer dananya ke rekening bersangkutan, “ kata Sofiana Nurjanah, Koordinator Pokja PIP di Puslapdik, seperti dikutip Seputarlampung.com, Kamis 26 Agustus 2021.

Sofiana juga menjelaskan kepada satuan pendidikan untuk membedakan dua SK tersebut. Untuk peserta didik yang baru menerima SK Nominasi harus segera mengaktivasi rekeningnya.

“Proses aktivasi rekening ditunggu sampai tanggal 30 September 2021, ada waktu yang cukup Panjang. Kedua SK tersebut, bisa diunduh di aplikasi SiPintar yang dapat diakses dinas pendidikan dan sekolah, “tambahnya.

Baca Juga: Syarat dan Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 19 Agustus 2021: Pernah Gagal Verifikasi KTP? Begini Solusinya

Di aplikasi SiPintar itu juga, lanjut Sofiana, pihak sekolah juga bisa mengunduh foto buku tabungan, lembar identitas, riwayat transaksi, surat kuasa aktivasi dan surat kuasa penarikan dana.

Berikut tahapan Proses mekanisme penetapan penerima PIP, yakni:

  1. Seleksi penerima manfaat PIP dimulai dari pemadanan data antara data dari DTKS dan Dapodik.
  2. Dari pemadanan data tersebut, Puslapdik melakukan verifikasi dan validasi terkait kelengkapan data dan kelogisannya sebelum dibuat SK Nominasi Penerima PIP.
  3. Pada tahap berikutnya, Puslapdik dan bank penyalur juga melakukan verifikasi dan validasi terkait rekening penerima yang sudah diaktivasi.
  4. Selanjutnya, Puslapdik menerbitkan SK Pemberian PIP untuk kemudian melakukan transfer dana

Hal tersebut dilakukan pada calon penerima PIP dari usulan dinas pendidikan yang mana dinas pendidikan mengusulkan calon penerima PIP melalui aplikasi Sipintar, kemudian sekolah mengecek apakah status layak PIP peserta didik melalui Dapodik, setelah layak baru ditandai.

Baca Juga: Akan Segera Tiba, Ini 'Kelebihan' Vaksin Johnson and Johnson dari Merek Lain Menurut Menkes Budi Gunadi

Selanjutnya, nama peserta didik yang telah ditandai sebagai calon penerima PIP akan muncul di Sipintar untuk di verifikasi dan validasi oleh dinas pendidikan, selanjutnya nama tersebut diusulkan sebagai calon penerima PIP kepada Puslapdik.

Demikian, bocoran Jadwal Cair PIP yang mana di bulan September 2021 masih dalam tahap penetapan, kemudian aktivasi rekening dan terakhir akan diinfokan pencairan. Cek informasi selengkapnya di pip.kemendikbud.go.id.***

Editor: Dzikri Abdi Setia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah