Dijamin Jadi PNS Kemdagri tanpa Tes CPNS, Ini Cara Daftar Sekolah Kedinasan IPDN 2023, Pendaftaran Sudah Buka?

13 Maret 2023, 16:50 WIB
Cara daftar IPDN 2023 agar siswa lulusan SMA hingga SMK bisa kuliah gratis dan lulus pendidikan jadi PNS Kemdagri tanpa tes CPNS lagi. /Instagram.com/ @praja_ipdn_

SEPUTARLAMPUNG.COM – Berikut ini adalah cara daftar Sekolah Kedinasan IPDN 2023, di mana setelah lulus masa pendidikan dijamin jadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Kementerian Dalam Negeri (Kemdagri RI) tanpa tes CPNS lagi.

IPDN adalah salah satu Sekolah Kedinasan terbaik yang banyak diminati bagi yang ingin kuliah gratis dan jadi PNS Kemdagri tanpa tes CPNS.

Sekolah Kedinasan IPDN yang memberi jaminan jadi PNS tanpa tes CPNS ini berada di bawah naungan Kemdagri RI.

Baca Juga: Dibuka April 2023, Ini 6 Sekolah Kedinasan yang Terima Lulusan SMK, Kuliah Gratis dan Jadi PNS tanpa Tes CPNS

Syarat Masuk IPDN 2023

Melansir dari laman resmi spcp.ipdn.ac.id, berikut persyaratan umum dalam rekrutmen calon praja IPDN tahun sebelumnya, yang bisa jadi acuan Anda:

- Warga Negara Indonesia

- Berusia minimal 16 tahun dan maksimal 21 tahun

- Tinggi badan bagi pria minimal 160 cm dan wanita minimal 155 cm

Persyaratan Administrasi:

- Berijazah paling rendah Sekolah Menengah Atas (SMA) atau Madrasah Aliyah (MA) termasuk lulusan Paket C, bagi lulusan Tahun 2018 s.d. 2021, dengan ketentuan:

Nilai rata-rata  ijazah minimal 70,00 untuk nilai rata-rata rapor dan nilai ujian sekolah;

Nilai rata-rata ijazah bagi Provinsi Papua dan Provinsi Papua Barat minimal 65,00 untuk nilai rata-rata rapor dan nilai ujian sekolah.

- KTP-el bagi peserta yang berusia 17 tahun atau Kartu Keluarga (KK) bagi yang belum memiliki KTP-el;

- Berdomisili minimal 1 tahun di provinsi tempat mendaftar secara sah terhitung pada tanggal awal pendaftaran yang dibuktikan dengan Kartu Tanda Penduduk, Kartu Keluarga dan Surat Pindah (bagi yang pindah tempat tinggal) serta dokumen lain yang berhubungan dengan domisili, apabila terbukti melakukan duplikasi/pemalsuan/rekayasa keterangan akan ditindak sesuai dengan hukum yang berlaku;

- Surat Keterangan Kelas XII SMA/MA yang ditandatangani oleh Kepala Sekolah atau pejabat yang berwenang dan dicap/distempel basah, bagi siswa SMA/MA lulusan Tahun Ajaran 2020/2021;

- Surat Keterangan Orang Asli Papua (OAP) khusus bagi peserta OAP yang ditandatangani oleh Kepala Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten/Kota masing-masing dan mengetahui Ketua/Anggota Majelis Rakyat Papua (MRP);

- Pakta Integritas;

- Surat Keterangan Bebas Narkoba yang dikeluarkan oleh Rumah Sakit Bhayangkara Polri/Badan Narkotika Nasional Provinsi/Kabupaten/Kota;

- Surat Keterangan Tidak Buta Warna yang dikeluarkan oleh Rumah Sakit Pemerintah/Swasta 

- Pasfoto berwarna ukuran foto 4x6 cm dengan menghadap ke depan dan tidak memakai kacamata, serta mengenakan kemeja lengan panjang berwarna putih polos dengan latar belakang merah.

Baca Juga: SNPMB 2023 Sudah Dimulai, Ini Daftar 100 Universitas Terbaik Dunia yang Ada di Indonesia Versi Webometrics

Cara Daftar Sekolah Kedinasan IPDN 2023

Berikut cara daftar Sekolah Kedinasan IPDN 2023:

- Akses portal https://sscasn.bkn.go.id

- Pilih Dikdin

- Buat akun SSCN Sekolah Kedinasan menggunakan NIK lalu cetak kartu informasi akun.

- Log in pada laman SSCN Sekolah Kedinasan dengan menggunakan NIK dan password yang telah didaftarkan.

- Unggah swafoto dan berkas, memilih Sekolah Kedinasan (hanya bisa memilih satu), lengkapi nilai dan biodata.

- Cek kembali resume lalu cetak Kartu Pendaftaran.

- Unggah data di portal resmi Sekolah Kedinasan.

- Verifikasi data pelamar yang telah masuk oleh verifikator instansi.

- Status kelulusan verifikasi administrai bisa dilihat setelah log in ke SSCN.

- Pelamar yang lolos akan mendapatkan kode billing pembayaran, yang info pembayarannya bisa dilihat di situs sekolah kedinasan terkait.

- Cetak Kartu Ujian di SSCN setelah pembayaran diterima dan dikonfirmasi oleh sistem.

- Mengikuti proses seleksi sesuai dengan ketentuan instansi yang dilamar.

- Informasi kelulusan akan diumumkan oleh Panitia Seleksi Sekolah Kedinasan instansi di SSCN.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 9 Kelas 5 SD Halaman 70 71 75 Benda di Sekitar Kita Subtema 2 Benda dalam Kegiatan Ekonomi

Jadwal Pendaftaran Sekolah Kedinasan IPDN 2023

Hingga saat ini belum ada info remi mengenai jadwal rekrutmen calon praja IPDN 2023. Namun, jika menilik tahun 2022, proses pendaftaran dibuka mulai April. Untuk itu, cek berkala laman dikdin.bkn.go.id untuk tahu jadwal pastinya.

Demikian cara daftar Sekolah Kedinasan IPDN 2023, di mana nantinya para lulusan sekolah ini dijamin jadi PNS di lingkungan Kemdagri tanpa tes CPNS.***

Editor: Ririn Handayani

Sumber: IPDN

Tags

Terkini

Terpopuler