Profil 5 SMP Terbaik di Yogyakarta Berdasarkan Nilai Rerata UN Lengkap dengan Visi Sekolah

5 Desember 2022, 06:30 WIB
5 SMP terbaik di Yogyakarta //Tangkapan layar sekolah data kemdikbud/

SEPUTARLAMPUNG.COM - Inilah profil 5 SMP Terbaik di Yogyakarta, lengkap dengan alamat dan visi nya.

Profil 5 SMP terbaik di Yogyakarta ini berguna agar memudahkan orang tua dalam memilih SMP terbaik untuk putra putrinya.

Daftar profil 5 SMP terbaik di Yogyakarta ini diambil dari data nilai UN sampai tahun 2019.

Dikarenakan selama 2 tahun terakhir UN ditiadakan oleh pemerintah dikarenakan masa pandemi covid-19.

Baca Juga: 15 Contoh Soal Pilihan Ganda PAS PKN Kelas 2 SD Semester Ganjil Kurikulum Merdeka Belajar

Oleh karena itu, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) memutuskan untuk meniadakan Ujian Nasional (UN) dan ujian kesetaraan di tahun 2021.

Keputusan itu tertuang dalam Surat Edaran (SE) Mendikbud Nomor 1 Tahun 2021 tentang Peniadaan Ujian Nasional dan Ujian Kesetaraan serta Pelaksanaan Ujian Sekolah dalam Masa Darurat penyebaran Covid-19.

Bagi orang tua bisa mempersiapkan calon sekolah untuk memilih SMP mana yang terbaik bagi putra putrinya dari sekarang sebelum pelaksanaan PPDB 2023.

SMP terbaik di Yogyakarta ini juga diharapkan bisa menjadi referensi siswa kelas 6 untuk memilih sekolah mana yang menjadi tujuan selanjutnya.

Baca Juga: 15 SMA Terbaik di Malang Jawa Timur yang Masuk TOP 1000 Sekolah, Ini Ranking Nasional dan Nilai UTBK 2022

Berikut ini adalah profil 5 SMP terbaik di Yogyakarta lengkap dengan alamat dan visi sekolah berdasarkan nilai rerata UN 2019, dilansir seputarlampung.com dari puspendik Kemdikbud:

1. SMP Negeri 5 Yogyakarta

Total nilai rata-rata UN: 95,26
Alamat sekolah: Jalan Wardani No.1, Kotabaru, Kec. Gondokusumo, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Kode pos: 55224
Telp: (0274) 512169

Visi dari SMP Negeri 5 Yogyakarta

Mengukir prestasi tinggi, piawai mengasuh budi pekerti.

Baca Juga: Keren! 10 Link Twibbon Desain Terbaru yang Dapat Dibagikan Ke Media Sosial Sambut Hari Relawan Internasional

2. SMP Negeri 4 Pakem

Total nilai rata-rata UN: 94,22
Alamat sekolah: Jalan Kaliurang No.KM.17, Sukunan, Perkembinangun, Kec. Pakem, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Kode pos: 55582
Telp: (0274) 895487

Visi dari SMP Negeri 4 Pakem

Berbudi pekerti luhur, cerdas dan kompetitif, berwawasan nasional dan global, serta mandiri.

3. SMP Negeri 8 Yogyakarta

Total nilai rata-rata UN: 93,61
Alamat sekolah: Jalan Kahar Muzakir No.2, Kel. Terban, Kec. Gondokusuman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Kode pos: 55223
Telp: (0274) 516013

Visi dari SMP Negeri 8 Yogyakarta

Terwujudnya sekolah sebagai pusat pendidikan berwawasan lingkungan yang mampu membentuk manusia yang religius, rasional, komunikatif, responsif, reflektif, dan prospektif.

Baca Juga: 3 SMA Terbaik di Kabupaten dan Kota Serang Berdasarkan Nilai UTBK 2022, Lengkap dengan Ranking, Alamat

4. SMP Negeri 1 Godean

Total nilai rata-rata UN: 93,02
Alamat sekolah: Jalan Jae Sumantoro, Pandean, Sidoluhur, Godean, Sleman, Yogyakarta.
Kode pos: 55264
Telp: (0274) 798097
Email: info@smp1godean.sch.id

5. SMP Negeri 2 Bantul

Total nilai rata-rata UN: 91,66
Alamat sekolah: Jalan Raya Bantul No.2/III, Melikan Lor, Bantul, Kec. Bantul, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Kode pos: 55186
Telp: (0274) 367561

Visi dari SMP Negeri 2 Bantul

Unggul dalam berprestasi, iman taqwa dan berbudi.

Demikian profil dari 5 SMP terbaik di Yogyakarta berdasarkan rata-rata nilai UN tahun 2019.***

Editor: Desy Listhiana Anggraini

Tags

Terkini

Terpopuler