KJP Plus Tahap 2 2022 pada November Telah Cair, Cek Uang Masuk Rekening dengan Cara Mudah Ini

12 November 2022, 17:36 WIB
KJP Plus Tahap 2 2022 pada November telah cair, cek uang masuk rekening dengan cara mudah ini. /Tangkapan layar kjp.jakarta.go.id/

SEPUTARLAMPUNG.COM - KJP Plus Tahap 2 2022 November telah cair, simak cara mudah cek uang masuk ke rekening bank DKI di sini.

Siswa SD, SMP, SMA, SMK dan PKBM yang termasuk sebagai penerima bantuan KJP Plus Tahap 2 2022 nantinya akan mendapatkan bantuan uang tunai mulai dari Rp250.000 hingga Rp450.000.

Sementara untuk PKBM akan mendapatkan uang tunai dari KJP Plus Tahap 2 2022 hingga Rp300.000.

Baca Juga: KEREN! 14 Link Twibbon HUT Brimob ke 77 2022, Begini Cara Pasang dan Tulis Ucapan Selamat di TikTok dan WA

Informasi pencairan KJP Plus Tahap 2 2022 tersebut diunggah pada akun Instagram disdikdki.

"Pengumuman bagi kamu penerima KJP Plus Tahap 2 Tahun 2022.Ada info penting yang harus banget kamu ketahui nih, yaitu pencairan dana KJP Plus Tahap 2 Tahun 2022 bulan November akan dilaksanakan mulai tanggal 11 November 2022. Jumlah penerima KJP Plus Tahap 2 Tahun 2022 sebanyak 803.121 peserta didik" tulis akun Instagram disdikdk.

"Bagi penerima baru KJP Plus Tahap 2 Tahun 2022 silakan menunggu undangan pengambilan buku tabungan dan ATM", lanjutnya.

Kartu Jakarta Pintar atau KJP Plus adalah bantuan uang tunai yang berasal dari Pemprov DKI Jakarta.

Bantuan uang tunai dari KJP Plus ini hanya diperuntukan untuk siswa yang berasal dari kategori keluarga miskin/ kurang mampu secara ekonomi untuk menempuh pendidikan sampai dengan tamat SMA/SMK.

Baca Juga: BPUM 2022 Perlu NIB, Ini Cara Mendapatkannya agar UMKM Bisa Dapat BLT Rp600 Ribu dari Kemenkop UKM

Untuk mengecek status penerima uang tunai KJP Plus tahap 2 2022 dengan cara berikut:

- Masuk ke laman resmi kjp.jakarta.go.id

- Pilih menu periksa status penerima KJP Plus

- Masukan NIK

- Pilih Tahun dan Pilih Tahap

- Kemudian klik cari

Berikut ini adalah rincian dana yang akan diterima siswa penerima KJP Plus Tahap 2 2022 November.

- Siswa SD/MI/SLB sebesar Rp250.000

- Siswa SMP/MTs/SMPLB sebesar Rp300.000

- Siswa SMA/MA/SMALB sebesar Rp420.000

- Siswa SMK sebesar Rp450.000

- PKBM sebesar Rp300.000

Baca Juga: Profil dan Perjalanan Karier Kevin Conroy, Aktor Pengisi Suara Batman yang Meninggal Dunia

Berikut cara mudah mengecek dana KJP Plus Tahap 2 2022 masuk kerekenig yakni melalui aplikasi Jak One Mobile. Sebelumnya siswa wajib menginstal aplikasi JakOne Mobile terlebih dahulu. Setelah itu ikuti langkah berikut ini.

- Buka aplikasi JakOne mobile

- Tekan tombol menu

- Kemudian pilih menu Rekening dan Kartu

- Masukkan nomor kartu dan pin ATM KJP Plus Anda

- Pastikan data nomor HP sudah sama, kemudian lanjutkan

- Maka akan muncul tulisan yang berisi selamat JakOne Anda sudah terhubung dengan KJP Plus

Baca Juga: LIVE DI SINI! Link Streaming Liverpool vs Southampton Liga Inggris, Sabtu 12 November 2022, Ini Prediksi Tim

Selain uang tunai, peserta didik jenjang SD-SMK swasta akan mendapatkan tambahan uang SPP dengan besaran berikut.

1. Tambahan SPP

- Untuk siswa SD/MI swasta mendapatkan tambahan SPP sebesar Rp130.000.

- Untuk siswa SMP/MTs swasta mendapatkan tambahan SPP sebesar Rp170.000.

- Untuk siswa SMA/MA swasta mendapatkan tambahan SPP sebesar Rp290.000.

- Untuk siswa SMK mendapatkan tambahan SPP sebesar Rp240.000.

Demikian informasi terkait pencairan KJP Plus Tahap 2 2022 dan cara cek uang masuk ke rekening siswa dengan JakOne Mobile.***

 

Editor: Dzikri Abdi Setia

Tags

Terkini

Terpopuler