Selain Uang, Penerima KJP Plus Tahap 1 pada Juli 2022 Dapat 4 Bonus Ini, Cek Prediksi Jadwal dan Tanggal Cair

2 Juli 2022, 18:00 WIB
Selain Uang, Penerima KJP Plus Tahap 1 pada Juli 2022 Dapat 4 Bonus Ini, Cek Prediksi Jadwal dan Tanggal Cair /Instagram/@disdikdki

SEPUTARLAMPUNG.COM - Selain uang tunai, penerima KJP Plus Tahap 1 pada Juni 2022 dapat 4 bonus ini, cek prediksi jadwal dan tanggal cair bagi siswa SD, SMP, SMA, dan SMK.

Bantuan KJP Plus 2022 diperkirakan akan segera cair kembali. Hingga saat ini, pencairan KJP Plus Tahap 1 2022 sudah disalurkan sebanyak dua kali, yakni pada Mei dan Juni 2022.

Sebelumnya, bantuan dana KJP Plus Tahap I 2022 pada Juni sudah mulai disalurkan pada 15 Juni 2022 ke rekening masing-masing pelajar penerima KJP.

Baca Juga: Ada Bantuan hingga Rp10 Juta dari Pemprov DKI Jakarta untuk Pendidikan Masuk Sekolah, Ini Syaratnya

Adapun jumlah penerima KJP Plus Tahap I 2022 sebanyak 849.170 peserta didik.

Bantuan Kartu Jakarta Pintar Plus atau KJP Plus menjadi salah satu bantuan yang paling dinanti masyarakat Jakarta, sebab dengan dana tersebut siswa dapat menggunakan untuk kebutuhan perlengkapan sekolah dan biaya lainnya sesuai dengan ketentuan pemerintah.

Apalagi sebagian siswa/siswi telah memasuki pembelajaran tatap muka di sejumlah wilayah DKI Jakarta, sehingga keperluan dan kebutuhan sekolah semakin banyak.

Adanya lanjutan, penyaluran KJP Plus Tahap 1 sangat membantu para orang tua yang tergolong dalam kategori kurang mampu dan harapannya pemerintah segera menyalurkan dan tersebut sebelum akhir Juli 2022.

Untuk besaran Dana KJP yang diberikan yakni untuk SD/MI/SDLB sebesar Rp250.000, untuk SMP/Mts/SMPLB sebesar Rp300.000, untuk SMA/MA/SMALB sebesar Rp420.000, dan untuk SMK sebesar Rp450.000.

Baca Juga: Kapan Terjadi 3 Fenomena Hujan Meteor pada Bulan Juli 2022? Catat Jam untuk Menyaksikannya

Tidak hanya bantuan berupa dana saja yang diberikan Pemerintah DKI Jakarta kepada siswa pemegang KJP Plus, namun siswa mendapatkan keuntungan lainnya, berikut informasinya.

1. Penerima dana KJP Plus dapat menikmati Trans Jakarta dengan Gratis, siswa pemegang KJP Plus mendapatkan gratis Trans Jakarta dengan menunjukkan KJP, Kartu Pelajar dan berseragam sekolah.

2. Penerima dana KJP Plus dapat masuk Ancol dengan Gratis, siswa pemegang KJP Plus mendapatkan gratis masuk ancol dengan menunjukkan KJP, Kartu Pelajar dan fotocopy KK.

3. Penerima dana KJP Plus dapat masuk Museum dengan Gratis.

4. Penerima dana KJP Plus dapat masuk Ragunan dengan Gratis.

Jika menilik dari pencairan tahun sebelumnya, penyaluran dana KJP Plus Tahap 1 masih akan dilanjutkan pada Juli.

Seperti informasi yang diperoleh tim Seputar Lampung dari akun media sosial UPT P4OP yang diunggah pada 16 Juli 2021 terkait penjadwalan pencairan Plus Tahap 1.

Baca Juga: Cara Cek Tagihan Listrik Token dan Pascabayar Secara Online Mudah dengan Mobile PLN

“Pengumuman bagi kamu penerima KJP Plus Tahap I Tahun 2021. Ada info penting yang harus banget kamu ketahui nih, yaitu pencairan dana KJP Plus Tahap I tahun 2021 akan dilaksanakan mulai hari ini tanggal 16 Juli 2021 untuk tingkat SD Sederajat. Informasi lebih lanjut follow instagram @disdikdki @upt.p4op dan @jakone.mobile,” tulis akun upt.p4op, sebagaimana dilansir Seputar Lampung dari laman Instagram, pada 2 Juli 2022.

Berdasarkan jadwal pencairan tahun lalu yang dilakukan pada Minggu kedua Juli 2021, maka KJP Plus Tahap 1 periode Juli 2022 diperkirakan bisa saja akan mulai dicairkan pada Minggu kedua Juli 2022 atau sekitar tanggal 16 Juli.

Namun perlu diingat ini hanyalah prediksi saja, untuk info selengkapnya cek secara berkala informasi terkini melalui akun media sosial UPT P4OP.

Pemerintah DKI Jakarta melalui UPT P4OP dan Disdik Jakarta optimis dan yakin dengan adanya penyaluran KJP Plus Tahap 1 periode 2022 dapat membantu dan meringankan beban orang tua murid dalam memenuhi kebutuhan siswa saat menempuh pendidikan di masing-masing jenjang SD, SMP, SMA, dan SMK.

Baca Juga: Apakah Daging Sapi dan Kambing yang Terinfeksi PMK Aman Dikonsumsi? Ini Penjelasan Ahli

Berikut cara mudah memonitor dan mencairkan dana KJP Plus Tahap 1 periode 2022, jika telah disalurkan melalui JakOne Mobile, yakni:

• Masuk ke aplikasi JakOne
• Klik “Menu”
• Pilih “Rekening dan Kartu”
• Masukkan nomor kartu ATM Bank DKI Password Anda
• Pastikan data yang dimasukkan sudah sesuai dengan nomor ponsel yang telah Anda daftarkan.
• Klik “Lanjutkan
• Cek saldo, Anda akan mengetahui apakah dana KJP Plus Tahap 2/2022 telah disalurkan ke rekening Anda atau belum.
• Jika sudah, Anda bisa langsung menarik dananya.

Itulah informasi penting bagi orang tua siswa terkait bonus yang diberikan ke siswa penerima KJP Plus Tahap 1 pada Juli 2022, lengkap dengan prediksi jadwal dan tanggal cair KJP Plus.***

Editor: Dzikri Abdi Setia

Tags

Terkini

Terpopuler