Kunci Jawaban Tema 7 Kelas 6 Halaman 91 92 93 94 95 96 97 98 Subtema 2 Pembelajaran 5 Pemimpin Idolaku

5 Februari 2021, 18:00 WIB
Pembahasan soal tematik kelas 6 tema 7. /Seputar Lampung/

SEPUTAR LAMPUNG – Kunci jawaban kelas 6 tema 7 halaman 91 92 93 94 95 96 97 98 ini adalah bagian dari pembelajaran 5 subtema 2 tentang pemimpin idolaku.

Berikut ini adalah kunci jawaban tema 7 kelas 6 halaman 91 93 94 95 96 97 98 :

Halaman 91

Kemarin kamu sudah membaca tentang kisah Sudin yang berangkat ke kota untuk mengikuti lomba pidato. Sudin harus berada di kota tersebut selama beberapa hari. Perlombaan berlangsung selama tiga hari. Panitia kegiatan telah menyediakan penginapan untuk seluruh peserta.

Baca Juga: Ternyata Kebanyakan Minum Air Putih Bisa Timbulkan 6 Gangguan Kesehatan Ini Lho, Cukup 2 Liter Sehari!

Di malam pertama, Sudin harus mengikuti acara budaya yang digelar di sebuah ruangan besar. Sudin bertemu dengan beberapa siswa se-Indonesia. Sudin takjub karena mereka membawakan kesenian yang beragam.

Dua orang peserta menampilkantari daerah secara berpasangan. Mereka menampilkan tari Piring. Sudin memperhatikan dengan cermat penampilan kedua penari.

Sudin memperhatikan keunikan dari tari Piring yang dipertunjukkan. Tari Piring berasal dari Sumatera Barat. Dalam melakukan gerakan, penari menggunakan piring sebagai properti tari. Piring diletakkan pada telapak tangan, lalu digerakkan ke berbagai arah tanpa jatuh. Inilah keunikan tari Piring. Keunikan lain adalah penari melakukan gerak di atas pecahan piring tanpa terlihat sakit dan tetap menari dengan lincah.

Baca Juga: Generasi 'Tulang Lunak' di China Terus Bertambah, Kegiatan Olahraga Akan Ditambah Agar Pemuda Lebih Maskulin

Halaman 92-93

Unsur Tari

Dalam tarian terdapat berbagai unsur yang saling mendukung sehingga memunculkan perpaduan yang harmonis. Keharmonisan itu akan membuat sajian tari menjadi indah dan menarik. Unsur tari terdiri atas gerak, busana, tata rias, properti, dan iringan.

1. Gerak

Gerak tari adalah serangkaian gerakan indah dari anggota tubuh yang dapat dinikmati oleh orang lain. Gerak tari diperagakan berdasarkan ruang, waktu, dan tenaga. Ciri khas gerak tari setiap daerah di Indonesia berbeda-beda.

Gerak tari terbagi atas dua macam, yaitu gerak murni dan gerak maknawi. Gerak tari murni yaitu gerak yang tidak mengandung arti tetapi tetap mementingkan keindahan. Sebaliknya, gerak tari maknawi mempunyai arti tertentu.

Pertunjukan tari terdiri atas beberapa unsur tari. Keunikan suatu tarian akibat dari keunikan unsur-unsur tari itu dibandingkan tari lainnya.

Baca Juga: Perhatikan! Jarang Diketahui, Ini 7 Urutan Zikir yang Sunnah Dibaca Seusai Sholat

2. Tata busana

Tata busana tari meliputi semua pakaian yang dikenakan penari saat mempertunjukkan suatu karya tari di atas pentas sesuai peran yang ditampilkan. Tata busana tari disesuaikan dengan konsep, tema, karakter, dan bentuk tarian. Tata busana membantu penonton menangkap ciri sebuah peran atau tokoh. Tata busana juga memperlihatkan kesesuaian hubungan antara peran dengan karakter tarian yang dibawakan.

3. Tata rias

Dalam mempertunjukkan suatu tarian, penari harus merias wajahnya. Alat-alat rias yang digunakan meliputi bedak, lipstik, pensil alis, dan perona mata serta perona pipi. Tujuan rias wajah untuk mengubah tampilan wajah penari sesuai dengan jenis karakter tarian yang dibawakan.

4. Iringan tari

Iringan tari merupakan bunyi-bunyian untuk mendukung suasana penampilan tari. Iringan tari dapat berupa permainan alat-alat musik modern atau tradisional. Iringan tari juga dapat berupa bunyi yang berasal dari gerakan tubuh, misalnya tepuk tangan, hentakan kaki, siulan, atau nyanyian.

Baca Juga: Kemnaker dan Martha Tilaar Buat Pelatihan Produk Pertanian dan Peningkatan Kompetensi SDM Bidang Wisata

5. Properti tari

Properti tari meliputi semua alat yang digunakan oleh penari dalam melakukan gerakan tari. Properti tari dapat berupa selendang, kipas, topeng, piring, kuda kepang, keris, tombak, tameng, atau benda-benda lain. Pemilihan properti tari disesuaikan dengan jenis tari yang akan ditampilkan.

6. Tempat pertunjukan

Seni tari memerlukan tempat untuk mempertunjukkanya. Tempat pertunjukan tari biasa disebut panggung. Secara umum, jenis pentastari ada dua: pentas tertutup dan pentas terbuka. Pentas tertutup diadakan di dalam ruang kelas, gedung, atau aula. Sebaliknya, pentas terbuka dapat diadakan di lapangan, halaman rumah, atau bahkan di jalan.

Halaman 94

1. Lihatlah sebuah video tari daerah yang dilakukan secara berpasangan.

2. Perhatikan keunikan unsur-unsur tari tersebut.

3. Tuliskan hasil pengamatanmu, lalu bacakan di depan teman-temanmu.

Kumpulkan tulisanmu kepada Bapak/Ibu Guru.

Baca Juga: Asyik! Mr. Queen Bakal Tayangkan Episode Spesial, Ini Judul dan Jadwal Tayangnya

Jawaban:

Siswa mengamati sebuah video tari daerah

Ayo Mencoba

Indonesia merupakan negara yang kaya budaya. Sebagai pelajar, kamu dapat menjaga persatuan dan kesatuan melalui penghargaan terhadap budaya tersebut. Mengapresiasi salah satu lagu daerah, seperti yang dilakukan Sudin, merupakan salah satu bentuk menjaga persatuan dan kesatuan.

Ayo Berdiskusi

Semangat bermusyawarah untuk mufakat yang telah dilakukan oleh warga sekolah Sudin merupakan pencerminan dari pengamalan sila keempat Pancasila “Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan”. Dalam kelompokmu, ayo sampaikan contoh-contoh kegiatan bermusyawarah di lingkungan sekitarmu.

Baca Juga: Tak Mau Mega Korupsi E-KTP Terulang, Mardani Ali Sera Ingatkan Rawannya Kebijakan Sertifikat Tanah Elektronik

Tuliskan hasil diskusimu dalam bentuk tabel seperti berikut

Tabel 1

Penjabaran:

Semangat kekeluargaan :

Menjenguk teman sakit

Turut serta aktif membantu acara kegiatan warga

Menerima keputusan penetapan ketua panitia lomba kemerdekaan Republik Indonesia

Secara sukarela menyediakan konsumsi acara rapat pembangunan jalan desa

Baca Juga: Perhatikan! Jarang Diketahui, Ini 7 Urutan Zikir yang Sunnah Dibaca Seusai Sholat

Bermusyawarah :

Berdiskusi menentukan siapa saja yang berangkat ke rumah sakit untuk menjenguk teman

Bermusyawarah menentukan pembagian tugas acara kegiatan warga

Bermusyawarah menentukan siapa yang menjadi ketua panitia acara lomba kemerdekaan Republik Indonesia

Bermusyawarah dalam menentukan langkah-langkah yang akan diambil dalam persiapan pembangunan jalan desa

Gotong royong

Membuat makanan secara bersama-sama untuk dibawa saat menjenguk teman sakit

Turut gotong royon membantu mendirikan/mempersiapkan tempat acara kegiatan warga

Bergotong royong membantu persiapan acara lomba kemerdekaan Republik Indonesia

Turut bergotong royong membersihkan jalan desa yang akan dibangun

Baca Juga: Janur Kuning Batal Melengkung, Pihak WO Pastikan Ayu Ting Ting - Adit Jayusman Batal Menikah pada 14 Februari

Halaman 95 - 96

Dalam kehidupanmu di sekolah, musyawarah sangatlah penting. Kalian bisa bermusyawarah dalam berbagai kegiatan. Namun, ada kalanya kalian tidak dapat melakukan musyawarah. Salah satunya ketika kalian mengerjakan tes atau ujian.

Diskusikanlah dengan kelompokmu tentang kegiatan-kegiatan yang dapat dilakukan dengan musyawarah dan kegiatan-kegiatan yang harus dikerjakan sendiri. Tulislah hasilnya dalam bentuk tabel seperti berikut

Jawaban:

Tabel 2

Penjabaran:

Kegiatan yang dilakukan dengan bermusyawarah :

Menentukan ketua kelas

Menentukan pembagian piket kelas

Merencanakan acara lomba kemerdekaan RI di Sekolah

Membuat kelompok kerja siswa

Kegiatan yang tidak dapat dilakukan dengan bermusyawarah

Mengerjakan ulangan/ujian

Melaksanakan tugas piket yang sudah ditentukan

Membeli jajanan/makanan ringan

Membuat tugas individu prakarya (gambar, patung, dan lain-lain)

Pergi ke belakang/ijin ke toilet sekolah

Baca Juga: Surah Al Kafirun Ayat 1-6: Bacaan Latin, Terjemahan Bahasa Indonesia dan Tafsir dari Kemenag

Halaman 97

Ayo Membaca

Buatlah pertanyaan sebanyak-banyaknya tentang cerita di atas. Berikan pertanyaanmu kepada teman di sebelahmu untuk dijawab. Tulislah pertanyaanmu pada tempat di bawah ini.

Jawaban:

1. Bagaimana ciri-ciri fisik Ida?

(Mungil, berkulit hitam manis, tidak banyak bicara, dan pandai)

2. Apa alasan teman-teman memilih Ida menjadi ketua kelas?

(Karena Ida pandai, tenang, dapat berkomunikasi dengan baik, serta mampu menjaga ketertiban kelas)

3. Kenapa Gugut resah ketika hendak ulangan Matematika?

(Karena Gugut belum belajar)

4. Kenapa Gugut menendang kursi Ida dari belakang?

(Gugut minta bantuan contekan kepada Ida)

5. Apa bujukan Gugut agar Ida mau memberikan contekan?

(Gugut akan memberikan uang sepuluh ribu untuk uang jajan)

6. Mengapa Ida menolak permintaan Gugut?

(Karena bagi Ida menyontek dan memberikan contekan adalah perbuatan tidak jujur, bahkan bisa dianggap sebagai korupsi kecil-kecilan)

Kamu dan teman-temanmu sudah berlatih menilai pidato. Sekarang, buatlah teks pidato tentang pentingnya bergotong royong. Gunakanlah struktur yang sudah ditentukan.

Baca Juga: Raup Untung Besar, Pfizer Diperkirakan Raih Keuntungan Rp168 Triliun dari Penjualan Vaksin pada 2021

Ayo Berlatih

Teks pidato harus memuat:

1. Salam pembuka

Berisikan kalimat sapaan (selamat pagi, selamat siang, selamat malam dan lain-lain)

2. Pendahuluan

Memaparkan topik permasalahan yang akan dibahas. Kali ini kamu akan membahas pengamalan persatuan dan kesatuan di lingkungan, yaitu meningkatkan kualitas warga. Kamu akan membantu adik kelas atau warga di lingkungan rumahmu untuk membaca.

3. Inti

Berisikan pembahasan topik secara lengkap. Kalimat ajakan atau bujukan digunakan untuk mengajak pendengar melakukan kegiatan yang diharapkan.

4. Keterangan lengkap tentang topik disampaikan secara rinci.

5. Penutup

Penyampaian rangkuman atau intisari topik yang telah disampaikan.

6. Salam penutup

Berisikan kalimat salam penutup, seperti ‘terima kasih’. Kamu dan teman-temanmu sudah berlatih menilai pidato. Sekarang, buatlah teks pidato tentang pentingnya bergotong royong. Gunakanlah struktur yang sudah ditentukan.

Baca Juga: Turun Terus Sepanjang Pekan, Harga Emas Antam dan UBS di Pegadaian Jumat 5 Februari 2021

Jawaban:

Assalamualaikum Wr Wb.

Yang terhormat Bapak/Ibu Guru yang saya hormati, juga teman-teman yang saya cintai. Sebelumnya mari kita panjatkan puji dan syukur kehadirat Alloh SWT atas Rahmat-NYA yang telah dilimpahkan kepada kita semua, sehingga kita dapat berkumpul ditempat ini dalam keadaan sehat walafiat.

Gotong royong atau kerja bakti merupakan satu hal yang sangat positif, dimana dengan adanya gotong royong, rasa kebersamaan dan rasa toleransi antar warga atau antar sesama akan semakin tinggi. Masyarakat Indonesia dikenal senang membantu dan bahu membahu. Salah satu bukti dari kebiasaan saling membantu yang dimiliki orang Indonesia adalah adanya budaya gotong royong.

Sejak dahulu kebiasaan gotong royong sudah menjadi bagian dari masyarakat Indonesia, gotong royong ini tercermin dari serangkaian kegiatan kerja bakti yang dilakukan oleh setiap anggota masyarakat Indonesia dilingkungannya. Dengan bergotong royong pekerjaan yang berat menjadi lebih ringan. Contohnya adalah mengerjakan satu pekerjaan dengan menggunakan tenaga lebih dari satu orang akan mudah dan cepat diselesaikan.

Budaya gotong royong kaya akan nilai-nilai positif yang sudah semestinya terus dilestarikan. Melalui budaya gotong royong kita bisa meningkatkan rasa persatuan dan kesatuan antar individu dalam suatu lingkungan masyarakat. Adanya kerja sama antar manusia menjadi cikal bakal terbentuknya rasa persatuan dan kesatuan. Nantinya jika setiap pekerjaan yang berat dilakukan dengan cara gotong royong maka kerukunan hidup antar anggota masyarakat akan semakin terjalin kuat.

Dengan bergotong royong banyak masalah yang berat menjadi mudah diselesaikan. Budaya gotong royong jelas merupakan kunci perdamaian bagi masyarakat Indonesia yang heterogen karena terdiri dari berbagai suku, agama, dan ras yang berbeda. Dengan bergotong royong dapat mempercepat penyelesaian pekerjaan. Contohnya jika satu pekerjaan dikerjakan oleh satu orang akan membutuhkan waktu 1 minggu, tetapi dengan tambahan orang dan tenaga maka pekerjaan akan selesai kurang dari 1 minggu.

Baca Juga: Janur Kuning Batal Melengkung, Pihak WO Pastikan Ayu Ting Ting - Adit Jayusman Batal Menikah pada 14 Februari

Sayangnya, seiring dengan berkembangnya zaman, budaya gotong royong masyarakat Indonesia seolah sedikit demi sedikit menghilang. Kini, kebanyakan orang disibukkan dengan urusan pribadinya sehingga tidak memiliki waktu untuk bersosialisasi serta untuk memperhatikan kepentingan sosial masyarakat. Melalui kegiatan gotong royong dapat menambah rasa kebersamaan dan juga menghemat biaya.

Sebagai contoh pada saat terjadi bencana alam setiap orang berusaha untuk mengumpulkan dana dan membenahi sarana yang rusak serta membantu pihak keamanan untuk mencari korban. Para warga akan secara otomatis sigap dalam membantu orang lain yang membutuhkan pertolongan. Dengan kebersamaan segala masalah dapat diatasi.

Marilah kita mengawali segala sesuatunya dari diri kita sendiri, sempatkan sedikit waktu kita untuk bersosialisasi dengan warga serta lingkungan di sekitar kita, tingkatkan ke-ikhlasan kita. Marilah kita lanjutkan dan kita kembangangkan warisan budaya luhur bangsa kita agar kita dapat menghadapi globalisasi yang sedang terjadi saat ini.

Dari pidato yang telah saya sampaikan di atas maka dapat saya simpulkan pentingnya bergotong royong. Kesimpulannya adalah gotong royong merupakan budaya luhur dari bangsa kita. Gotong royong bermanfaat untuk membuat setiap pekerjaan menjadi lebih ringan, mempercepat penyelesaian pekerjaan, mempererat rasa persatuan dan kesatuan, serta menghemat biaya.

Demikian pidato singkat ini saya sampaikan. mohon maaf bila ada kata atau kalimat yang kurang jelas. Terima kasih.

Wasalamualaikum wr.wb

Baca Juga: Wanita Inggris Ini Dideportasi dari Indonesia karena Ulah Suaminya, Polisi Dalami Keterkaitannya dengan JI

Halaman 98

Setelah belajar di hari ini, coba renungkan.

• Apa yang kamu pelajari?

Jawaban:

Semangat kekeluargaan Bermusyawarah Gotong Royong

• Apa yang akan kamu lakukan untuk mengamalkan nilai gotong royong dalam kehidupan sehari-hari?

Jawaban:

· Mempererat silahturahmi.

· Saling Menjaga Pesaudaraan.

· Menjalin hubungan yg harmonis antar tetangga.

· Dapat membentuk individu yg berjiwa sosial yg baik.

· Meningkatkan rasa solidaritas yg tinggi.

Kerjasama dengan Orangtua

Di sekitar rumahmu banyak kegiatan yang membutuhkan gotong royong. Tanyakan kepada kedua orang tuamu, kegiatan apa saja di sekitar rumah yang membutuhkan gotong royong. Bandingkan hasilnya dengan yang diperoleh temanmu.

*) Disclaimer: Artikel ini hanya ditujukan kepada orang tua untuk memandu proses belajar anak.***

Editor: Dzikri Abdi Setia

Sumber: Buku Tematik SD

Tags

Terkini

Terpopuler