Bukan BLT El Nino, 2 Bansos Tambahan Ini Penyalurannya Diperpanjang hingga Juni 2024, Apa Saja?

- 27 Desember 2023, 17:55 WIB
2 bansos tambahan ini masih akan disalurkan pada 2024.
2 bansos tambahan ini masih akan disalurkan pada 2024. /Kemensos.go.id

SEPUTARLAMPUNG.COM - Keluarga Penerima Manfaat (KPM) bisa tersenyum lega!

Pasalnya, pemerintah memutuskan untuk melanjutkan penyaluran dua skema bantuan sosial (bansos) tambahan.

Kendati demikian, dari dua skema bansos tambahan yang masih akan disalurkan hingga Juni 2024, BLT El Nino tidak termasuk dalam daftar.

Seperti diketahui, pemerintah saat ini masih menggelontorkan BLT El Nino kepada 18,8 juta KPM sebagai antisipasi dari fenomena kekeringan panjang yang sempat menyerang Indonesia.

Baca Juga: 10 Ide Seru Malam Tahun Baru: Rayakan Pergantian Tahun dengan Ciptakan Momen Bersama Teman dan Keluarga

Besaran BLT El Nino yang dicairkan secara tunai pada Desember 2023 adalah Rp400.000.

Di mana dana BLT El Nino Rp400.000 ini merupakan akumulasi dari pencairan selama dua bulan, yakni November dan Desember 2023.

Penerima BLT El Nino sendiri adalah KPM Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), Program Keluarga Harapan (PKH), dan juga penerima bansos beras 10 kg.

Meskipun demikian, pencairan BLT El Nino sendiri belum dipastikan berlanjut pada 2024.

Halaman:

Editor: Dzikri Abdi Setia

Sumber: Setkab Kemensos


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x