Webcam Error saat Buat Akun SSCASN BKN untuk Daftar CPNS PPPK 2023? Ini Cara Mengatasinya

- 28 September 2023, 15:30 WIB
Cara mengatasi webcam error saat daftar SSCASN BKN untuk pilih formasi CPNS PPPK 2023.
Cara mengatasi webcam error saat daftar SSCASN BKN untuk pilih formasi CPNS PPPK 2023. /bkn.go.id

SEPUTARLAMPUNG.COM - Pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) akan dibuka hingga 9 Oktober 2023.

Calon peserta Seleksi CPNS PPPK 2023 wajib membuat akun SSCASN BKN untuk memilih formasi dan melengkapi berkas administrasi.

Saat membuat akun SSCASN BKN, pelamar CPNS PPPK 2023 wajib melakukan swafoto melalui perangkat yang dipakai, seperti Handphone (HP) maupun laptop.

Salah satu kendala saat membuat akun SSCASN yakni tidak bisa mengambil foto menggunakan webcam desktop atau laptop.

Baca Juga: Kemenkumham dan KPK Paling Banyak Peminat! Ini Update Pelamar CPNS PPPK 2023 dari BKN

Jika webcam error saat pendaftaran akun SSCASN BKN, pelamar tidak perlu panik.

Masalah error pada webcam tersebut bisa terjadi karena perangkat (HP maupun laptop) yang tidak kompatibel atau kamera internal yang tidak mendukung.

Sebelumnya, pelamar CPNS PPPK 2023 wajib mengetahui syarat dan ketentuan swafoto saat pembuatan akun SSCASN.

Baca Juga: UPDATE CPNS PPPK 2023: BKN Beri Bocoran Instansi Sepi Peminat, Ada Kemenkes hingga Kemdikbud

Syarat Swafoto SSCASN BKN

Berikut ketentuan swafoto yang wajib diperhatikan pelamar CPNS PPPK 2023:

  • Menampilkan wajah peserta dengan jelas
  • Foto diambil dalam format portrait dan close up
  • Foto diambil dengan latar belakang bebas
  • Menggunakan pakaian sopan
  • Syarat dokumen dan foto formal
  • Foto yang diunggah adalah foto terbaru (minimal 3 bulan terakhir)
  • Latar belakang berwarna merah
  • Mengenakan kemeja putih Ukuran foto maksimal 200 kb Format file foto .jpg atau .jpeg

Baca Juga: Download PDF Syarat PPPK BKKBN 2023 dan Rincian Formasinya, Lulusan SMA-SMK Bisa Daftar!

Cara Mengatasi Webcam Error saat Daftar SSCASN

Simak tata cara mengatasi webcam error saat pendaftaran akun SSCASN BKN:

  • Buka Google Chrome di perangkat yang akan dipakai
  • Kemudian login ke laman sscasn.bkn.go.id
  • Kemudian buka tab baru di samping laman SSCASN dan titik tiga di bagian kanan atas dan pilih Settings
  • Pilih Privacy and Security. Kemudian klik Site Settings
  • Pastikan di Recent Activity terlihat alamat sscasn.bkn.go.id yang digunakan
  • Pilih Permissions di bawah dan klik Camera. Lalu klik kolom paling atas pilih tipe atau nama kamera internal yang bawaan dari laptop. Kemudian pilih opsi Sites can ask to use your camera
  • Cari menu Allowed to use your camera dan klik tanda panah di bagian sisi kanannya
  • Di menu Permissions, klik Camera dan pilih opsi Allow untuk mengizinkan akses kamera internal
  • Kembali cek ke laman SSCASN lalu coba kembali untuk berswafoto

Itulah penyebab dan cara mengatasi webcam error saat daftar akun SSCASN BKN untuk pendaftaran CPNS PPPK 2023.***

Editor: Ririn Handayani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah