POPULER Hari Ini: Daftar Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2024 hingga 6 Instansi yang Adakan CPNS 2023

- 14 September 2023, 07:00 WIB
Daftar libur nasional dan cuti bersama 2024
Daftar libur nasional dan cuti bersama 2024 /Leeloo Thefirst/pexel

SEPUTARLAMPUNG.COM – Simak informasi mengenai sejumlah artikel yang masuk dalam list populer hari ini di Seputar Lampung edisi Kamis, 14 September 2023.

Pada artikel populer hari ini, Kamis, 14 September 2023 ada beragam informasi yang banyak dicari dan menarik perhatian para pembaca di portal Seputar Lampung.

 

Di antaranya yaitu beberapa artikel pilihan yang memuat informasi seputar berita nasional, ekonomi bisnis, hingga penerimaan CPNS 2023.

Baca Juga: PERHATIAN! Ini Penyebab Siswa Dihapus sebagai Penerima PIP 2023: Cek Namamu di pip.kemdikbud.go.id

Hari ini, daftar Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama tahun 2024 merupakan salah satu informasi yang banyak dicari.

Artikel mengenai Ruben Onsu yang sukses pecahkan rekor baru di Shopee Live, juga menarik perhatian pembaca hingga masuk dalam list terpopuler hari ini.

Selain itu, informasi terkait instansi yang membuka seleksi CPNS 2023 menjadi salah satu artikel populer yang banyak dicari di Seputar Lampung.

Berikut ini ringkasan artikel terpopuler hari ini di Seputar Lampung edisi Kamis, 14 September 2023:

Baca Juga: MAKIN ANJLOK! Cek Daftar Harga Terbaru iPhone 13 Pro Max Resmi iBox September 2023, Sekarang Mulai Rp14 Jutaan

1. Daftar Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2024

Pada Selasa, 12 September 2023, Pemerintah telah menetapkan daftar Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2024.

Hal ini tertuang dalam SKB Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi No. 855 Tahun 2023, No. 3 Tahun 2023, No. 4 Tahun 2023 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2024.

Telah diputuskan bahwa total Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama tahun 2024 berjumlah 27 hari.

Di mana 17 hari merupakan Hari Libur Nasional, sedangkan 10 hari lainnya ditetapkan sebagai Cuti Bersama.

Adapun daftar Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2024, selengkapnya dapat dilihat pada artikel berikut: Hampir Satu Bulan! Inilah Daftar Lengkap Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2024 Resmi dari Pemerintah

2. Ruben Onsu Sukses Pecahkan Rekor Baru di Shopee Live

Ruben Onsu dikenal sebagai seorang pembawa acara sekaligus pengusaha yang populer di Indonesia.

Kali ini, sosoknya menarik perhatian lantaran sukses memecahkan rekor baru di live shopping Shopee Live pada perayaan Shopee 9.9 Super Shopping Day, Sabtu, 9 September 2023.

Pada live streaming yang dilakukan melalui akun @ruben_onsu, Ruben Onsu berhasil memperoleh omzet yang mencapai Rp16 miliar.

Informasi selengkapnya mengenai Ruben Onsu yang sukses pecahkan rekor baru di Shopee Live, dapat dilihat pada artikel berikut: Pecahkan Rekor Baru di Shopee Live! Ruben Onsu Raup Omzet Rp16 Miliar di Puncak Kampanye Shopee 9.9!

3. Ada 6 Instansi yang Resmi Buka Pendaftaran CPNS 2023

Penerimaan CASN untuk formasi CPNS 2023 dan PPPK 2023 yang kabarnya akan membuka pendaftaran pada 17 September 2023, kini menjadi informasi yang cukup menyita perhatian masyarakat.

Hingga saat ini, diketahui bahwa ada 6 instansi pemerintah yang telah mengumumkan kebutuhan formasi jabatan untuk CPNS 2023 dan PPPK 2023.

Di antaranya yaitu Kejaksaan Agung, MA, Kemenkumham, KPK, Kementerian ESDM, dan BRIN.

Adapun informasi selengkapnya terkait kebutuhan formasi pada 6 instansi yang resmi membuka pendaftaran CPNS, dapat dilihat pada artikel berikut: Resmi! 6 Instansi Buka Seleksi CPNS 2023, Lulusan SMA-SMK Bisa Daftar di Formasi Ini

Demikian informasi terkait sejumlah artikel populer hari ini di Seputarlampung.com edisi Kamis, 14 September 2023.

Mulai dari informasi mengenai daftar Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama tahun 2024, Ruben Onsu yang sukses pecahkan rekor baru di Shopee Live, hingga instansi yang membuka seleksi CPNS 2023, masuk list artikel populer di Seputar Lampung hari ini.***

 

Editor: Dzikri Abdi Setia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah