Penerimaan SIPSS Telah Dibuka! Simak Tata Cara Pendaftaran Online hingga Syarat Verifikasi di Polda Setempat

- 26 Januari 2023, 17:15 WIB
Tata cara pendaftaran online SIPSS 2023, hingga dokumen persyaratan yang dibutuhkan saat melakukan verifikasi di Polda setempat.
Tata cara pendaftaran online SIPSS 2023, hingga dokumen persyaratan yang dibutuhkan saat melakukan verifikasi di Polda setempat. /tangkapan layar penerimaan.polri.go.id

SEPUTARLAMPUNG.COM - Penerimaan Siswa Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS) tahun Anggaran 2023 telah resmi membuka pendaftaran.

Bagaimana cara mendaftar program SIPSS secara online? Simak informasi selengkapnya pada artikel ini.

Penyelenggaraan SIPSS dilakukan untuk memenuhi kebutuhan organisasi, melalui pengembangan kekuatan personel Polri Sumber Sarjana.

Baca Juga: Universitas Andalas Peringkat Pertama dari 11 Kampus Terbaik di Padang Versi EduRank 2022

Program SIPSS dapat diikuti oleh seluruh Warga Negara Indonesia yang berumur paling rendah 18 tahun, dan telah memenuhi syarat dan ketentuan yang telah ditetapkan.

Pendidikan SIPSS ditujukan bagi lulusan Sarjana yang dibutuhkan dalam profesi Kepolisian untuk dibentuk menjadi Perwira Pertama Polri yang dapat melaksanakan tugas kepolisian sesuai dengan keahlian dan kompetensi di bidang keilmuannya.

Dibutuhkan sebanyak 100 orang peserta didik, yang akan menempuh pendidikan selama 6 bulan (7 Maret-7 September 2023) di Akpol Lemdiklat Polri Semarang, Jawa Tengah.

Pendaftaran SIPSS dapat dilakukan secara online, pada 24 Januari 2023 hingga 29 Januari 2023.

Baca Juga: Apa yang Dimaksud LoA Unconditional? Jadi Syarat Pendaftaran Beasiswa LPDP 2023, Ini Kriterianya!

Halaman:

Editor: Dzikri Abdi Setia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x