SEPUTARLAMPUNG.COM – Berikut ini adalah update pencairan dana Program Indonesia Pintar atau PIP hingga 2 Desember 2022. Segera cek saldo BRI-BNI Anda. Simak cara agar siswa SD-SMA bisa mendapatkan bansos pendidikan ini jika tak punya KIP.
Melansir laman resmi PIP Kemdikbud, hingga 2 Desember 2022 dana Program Indonesia Pintar (PIP) bagi para siswa SD-SMA pemegang resmi KIP telah tersalurkan ke Bank BRI-BNI hingga ke 17.918.812 peserta didik.
Bagi Anda siswa SD-SMA pemegang Kartu Indonesia pintar atau KIP, bisa cek langsung nama penerima PIP 2022 melalui laman pip.kemdikbud.go.id dengan memasukkan NISN.
Cara mengecek nama penerima PIP:
- Masuk atau buka laman pip.kemdikbud.go.id
- Pilih menu “Cek Penerima PIP”
- Kemudian, siswa diminta mengisi NISN, Tanggal Lahir, dan Nama Ibu Kandung dalam kolom yang tersedia.
- Selanjutnya klik “Cek Data”