BLT BBM Rp600 Ribu 2022 Sudah Mulai Cair, Ini Jadwal Pencairan dan Cara Daftar DTKS agar Dapat Bansos

- 1 September 2022, 10:45 WIB
Presiden Joko Widodo menyerahkan BLT BBM untuk pertama kalinya di Kantor Pos Cabang Sentani, Kabupaten Jayapura, pada Rabu, 31 Agustus 2022.
Presiden Joko Widodo menyerahkan BLT BBM untuk pertama kalinya di Kantor Pos Cabang Sentani, Kabupaten Jayapura, pada Rabu, 31 Agustus 2022. /Laily Rachev/BPMI Setpres

SEPUTARLAMPUNG.COM - Simak update informasi pencairan bansos BBM berupa Bantuan Langsung Tunai (BLT) Rp600ribu berikut ini.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyerahkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) bahan bakar minyak (BBM) untuk pertama kalinya di Kantor Pos Cabang Sentani, Jayapura, Papua, pada Rabu, 31 Agustus 2022.

Bansos BBM tersebut secara total cair sebesar Rp600 ribu bagi setiap penerima manfaat.

“Hari ini telah dimulai di Kantor Pos Kabupaten Jayapura, di Sentani, Jayapura,” kata Presiden Jokowi sebagaimana dikutip dari Antara.

Baca Juga: Per 1 September 2022, Dana PIP Sudah Cair ke 11 Juta Lebih Siswa SD-SMA, Kapan Sisa Kuota 6,3 Juta Cair Lagi?

BLT pengalihan subsidi BBM yang dibagikan Jokowi itu untuk periode selama 4 bulan dengan besaran bantuan Rp150 ribu setiap bulan. Pembagiannya dilakukan dalam dua tahap menjadi sebesar Rp300 ribu per tahap.

Bagaimana cara dapat bansos BBM BLT Rp600ribu 2022?  Salah satu syarat untuk mendapatkan bantuan ini adalah terdaftar di DTKS dan terdaftar sebagai KPM di laman Cek Bansos Kemensos.

Berikut tata cara daftar DTKS Kemensos agar bisa terdaftar sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dan mendapatkan bansos BBM atau BLT Rp600ribu.

Baca Juga: Awal September 2022 BSU akan Cair ke 5 Rekening Ini, Benarkah? Cek Daftar Nama Penerima BLT Subsidi Gaji

Namun, perlu diingat bahwa nama yang terdaftar di DTKS, tidak otomatis terdaftar di laman Cek Bansos.

Pemerintah melalui Kementerian Keuangan menyampaikan bahwa akan ada 3 bansos yang disalurkan sebagai bantalan sosial pengalihan subsidi BBM.

 

Diketahui bahw

a BLT cair sebesar Rp150 ribu sebanyak empat kali, dengan total anggaran Rp12,4 triliun. Bantuan akan dicairkan Rp300 ribu oleh Kementerian Sosial sebanyak dua kali, melalui berbagai saluran Kantor Pos Indonesia.

 

Dilansir dari laman resmi Indonesia.go.id, berikut alur pendaftaran DTKS Kemensos.

Baca Juga: Cara Dapat Bansos BBM BLT Rp600 Ribu 2022, Penerima Wajib Terdaftar di DTKS Kemensos dan Cek Nama di Link Ini

Berikut cara daftar DTKS Kemensos:

1. Warga (keluarga miskin) mendaftarkan diri ke desa/kelurahan setempat dengan membawa KTP dan KK.

2. Pendaftaran ini akan dibahas di musyawarah di tingkat desa/kelurahan untuk menentukan kelayakan warga masuk ke dalam DTKS berdasarkan identifikasi awal (pre-list) maupun usulan baru.

3. Musyawarah desa/musyarwah kelurahan (musdes/muskel) akan menghasilkan berita acara yang ditandangani oleh kepala desa/lurah dan perangkat desa lainnya, untuk kemudian menjadi pre-list akhir.

4. Pre-List akhir ini digunakan oleh dinas sosial untuk melakukan verifikasi dan validasi data dengan instrumen lengkap DTKS, melalui kunjungan rumah tangga.

5. Data yang telah diverifikasi dan divalidasi kemudian dicatatkan di dalam aplikasi sistem informasi kesejahteraan sosial (SIKS) offline oleh operator desa/kecamatan, untuk kemudian diekspor berupa file extention SIKS.

Baca Juga: 3 Bansos akan Disalurkan Pemerintah sebagai Bantuan Pengalihan Subsidi BBM, Ada BLT Rp600 Ribu hingga BSU

6. File tersebut kemudian dikirim ke dinas sosial untuk dilakukan impor data ke dalam aplikasi SIKS online. Hasil verifikasi dan validasi ini dilaporkan kepada bupati/wali kota.

7. Kemudian Bupati/wali kota menyampaikan hasil verifikasi dan validasi data yang telah disahkan kepada gubernur untuk diteruskan kepada menteri.

8. Penyampaian dilakukan dengan cara mengimpor data hasil verifikasi validasi tadi ke SIKS-NG dan mengunggah surat pengesahan bupati/wali kota serta berita acara musdes/muskel.

9. Data penerima PKH dapat dilihat di laman https://dtks.kemensos.go.id/ dengan cara memasukkan NIK penerima manfaat.

Setelah terdaftar di DTKS Kemensos, segera cek nama penerima BLT 2022 Rp600ribu di situs https://cekbansos.kemensos.go.id/.

Apabila sudah terdaftar DTKS Kemensos, namun tidak terdaftar di cekbansos.kemensos.go.id/, maka masyarakat bisa mengusulkan nama secara mandiri melalui fitur Sanggah dan Usul di aplikasi Cek Bansos Kemensos melalui HP.

Demikian update informasi pencairan bansos BBM BLT Rp600ribu dan cara daftar DTKS Kemensos.***

Editor: Desy Listhiana Anggraini

Sumber: indonesia.go.id ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah