Info Terbaru Kartu Prakerja Gelombang 23: Prediksi Jadwal Buka, Kuota Tersedia, Penyebab NIK KTP Selalu Gagal

- 6 Desember 2021, 14:45 WIB
Ilustrasi Kartu Prakerja
Ilustrasi Kartu Prakerja /Instagram/@prakerja.go.id

SEPUTARLAMPUNG.COM – Kapan pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 23 di buka lagi? Berikut info penting wajib Anda ketahui, simak info selengkapnya di sini.

Usai program kartu prakerja gelombang 22 terealisasikan, kabarnya pemerintah akan melanjutkan kembali di tahun 2022, yakni di gelombang 23.

Pemerintah melalui Manajemen Program Prakerja (PMO) akan melanjutkan program prakerja  menjadi gelombang  23.

Namun, sampai hari ini belum ada keterangan resmi dari PMO mengenai, kapan jadwal pembukaan prakerja gelombang 23 akan diumumkan.

Kepala Badan Kebijakan Fiskal Kemenkeu, Febrio Kacaribu mengkonfirmasi penetapan anggaran Kartu Prakerja tahun depan.
 

Kartu Prakerja dianggarkan sebagai perlindungan sosial sebesar Rp 203 triliun, kemudian untuk program tersebut, Kemenkeu memberikan anggaran sebesar 4,3 persen atau Rp11 triliun.

"Pada 2022 program Kartu Prakerja dilanjutkan. Skema pelaksanaannya semi bansos dan akan bersifat reguler dengan mempertimbangkan situasi yang semakin kondusif," kata Febrio dalam sebuah webinar, dikutip Seputarlampung.com dari Antara News, Minggu 5 Desember 2021.

Peningkatan kompetensi kini tinggal menunggu pengumuman lolos atau tidaknya mereka untuk mengikuti pelatihan.

Pembukaan setiap gelombang kartu prakerja memiliki jarak waktu yang berbeda-beda, seperti yang kita ketahui bahwa Gelombang 18 dibuka pada 16 sampai dengan 19 Agustus 2021, Gelombang 19 pada 26 sampai dengan 29 Agustus 2021.

Kartu Prakerja diperuntukkan untuk semua orang, terutama untuk WNI yang berusia di atas 18 tahun bisa ikut mendaftarkan diri, namun bagi Anda yang sudah memiliki akun Prakerja, bisa langsung membuka akun yang sudah Anda dan ikuti seleksi Kartu Prakerja.
 

Selain itu,  Sri Mulyani sebelumnya menginformasikan kuota penerima Kartu Prakerja 2022 melalui webinar, sebagaiman dikutip dari Antara News, yakni sebanyak 2,9 juta dan jumlah tersebut sudah termasuk peserta yang akan  lolos Kartu Prakerja gelombang 23.

Masyarakat bisa mengetahui seputar kabar pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 23 dengan berbagai cara, yakni sosial media resmi Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) di Instagram @Kemnaker, cek info terkini di laman tersebut secara berkala, agar Anda tahu kapan Prakerja gelombang 23 dibuka.

Berikut penyebab NIK KTP selalu gagal dan tidak lolos saat daftar Kartu Prakerja. Perhatikan kembali penyebab di bawah ini agar saat daftar  gelombang 23 bisa lolos, yakni:

1. Berstatus sebagai WNA atau WNI namun belum mencapai usia 18 tahun
2. Terdaftar sebagai siswa/i di sekolah atau mahasiswa/i di Perguruan Tinggi
3. Pejabat Negara dan Pimpinan/Anggota DPRD
4. Terdaftar sebagai ASN
5. Merupakan Prajurit TNI atau Anggota Polri
6. Menjabat sebagai Kepala Desa atau Perangkat Desa
7. Memiliki jabatan Direksi/Komisaris/Dewan Pengawas di BUMN atau BUMD
8. Penerima bantuan BLT UMKM atau BPUM
9. Penerima bantuan BLT Subsidi Gaji atau BSU Kemnaker
10. Penerima bantuan BST Kemensos
11. Penerima bantuan PKH Kemensos
12. Penerima bantuan Kartu Sembako Kemensos
13. 2 anggota keluarga dalam 1 KK telah menerima Kartu Prakerja gelombang sebelumnya
14. Belum menyelesaikan proses pendaftaran akun di prakerja.go.id
 

Sementara itu, Kartu Prakerja diutamakan kepada pekerja/karyawan yang terkena PHK akibat pandemi dan masyarakat yang sedang menerima kerja.

Kendati demikian, kesempatan tetap diberikan kepada karyawan yang merasa ingin meningkatkan keterampilan di dunia kerja, termasuk pekerja yang sedang dirumahkan dan pekerja bukan penerima upah.

Bagi peserta yang lolos akan menerima tanda pemberitahuan melalui SMS dan email langsung oleh Kartu Prakerja.

Program kartu prakerja sangat membantu pekerja yang membutuhkan skill untuk bekerja dalam bidang kemampuannya, sehingga untuk gelombang prakerja ke 23 sangat dinantikan sekali bagi yang belum lolos mendaftar kartu prakerja digelombang sebelumnya atau pengguna baru yang membutuhkan skil bekerja.

Demikian, informasi terbaru mengenai kelanjutan program Kartu Prakerja gelombang 23 yang mana sampai hari ini belum ada keterangan resmi terkait kapan tanggal dan bulan gelombang 23 akan dibuka.***

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: ANTARA Prakerja


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah