Indonesia Dilanda Cuaca Mendung dan Dingin saat Pagi Hari, Berkaitan dengan Fenomena Aphelion?

- 15 Juli 2021, 06:53 WIB
Cuaca dingin di pagi hari tidak dipengaruhi Aphelion
Cuaca dingin di pagi hari tidak dipengaruhi Aphelion /Pexels/Hamid Nasir

Aphelion merupakan sebuah keadaan yang terjadi di mana Bumi berada di titik terjauh dari Matahari.

Berdasar keterangan yang diambil dari laman LAPAN, Aphelion tahun ini terjadi pada 6 Juli 2021, tepatnya dimulai pada pukul 05.27 WIB atau 06.27 WITA atau 07.27 WIT dengan membentang jarak 152.100.527 kilometer.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Kamis 15 Juli 2021: NET TV, Trans7, TRANSTV, MNCTV, RCTI, SCTV, GTV, ANTV, dan Indosiar

Aphelion merupakan fenomena antariksa yang biasa terjadi setiap tahun dan tidak berdampak langsung pada kehidupan manusia di Bumi.

Sementara cuaca dan suhu dingin yang dirasakan belakangan ini lebih disebabkan oleh dinamika atmosfer yang terjadi, dan hal tersebut wajar terjadi pada musim kemarau.

Permukaan Bumi menyerap cahaya Matahari pada siang hari, dan kemudian melepaskan panas yang diserap itu pada malam hari. Pelepasan panas itu seharusnya dipantulkan kembali oleh awan ke permukaan Bumi.

Namun karena tutupan awan yang minim pada musim kemarau maka tidak ada panas yang dipantulkan kembali ke permukaan Bumi, hal ini mengakibatkan suhu menjadi lebih dingin.

Disclaimer: Artikel ini sebelumnya pernah tayang di Wartabulukumba dengan judul: "Pesan berantai WhatsApp ihwal fenomena Aphelion, ini penjelasan LAPAN". *** (Nurfathana S/Warta Bulukumba)war

Halaman:

Editor: Dzikri Abdi Setia

Sumber: Warta Bulukumba


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x