Kapan Bantuan KJP Plus Tahap 1 2022 Juli Cair? Berikut Prediksinya, Hanya 3 Tipe Siswa Ini yang Dapat Dana

1 Juli 2022, 18:00 WIB
Ilustrasi KJP Plus tahap 1 2022 Juli cair ke siswa SD, SMP, SMA, dan SMK. /Pexels/Ahsanjaya.

SEPUTARLAMPUNG.COM – Kapan bantuan KJP Plus tahap 1 2022 Juli untuk siswa SD, SMP, SMA, dan SMK cair?

Berikut prediksi jadwal KJP Plus tahap 1 2022 cair pada Juli serta 3 tipe siswa yang pasti dapat dana KJP hingga Rp450 ribu.

Sebelumnya, dana KJP Plus tahap 1 2022 sudah cair ke rekening siswa pada 15 Juni 2022.

Baca Juga: Dana PIP 2022 untuk SD-SMK Cair Lagi pada Juli? Berikut Update Pencairan, Cek Namamu di pip.kemdikbud.go.id

Adapun jumlah penerima KJP Plus Tahap 1 2022 yang telah ditetapkan yaitu sebanyak 849.170 peserta didik.

Besaran dana yang diberikan yakni mulai dari Rp250.000 hingga Rp450.000.

Khusus untuk kategori siswa yang berasal dari sekolah swasta akan mendapatkan bonus dana tambahan SPP yang diberikan per bulan selama 5 bulan.

Berikut rincian besaran dana KJP Plus tahap 1 2022 seperti dikutip seputarlampung.com dari Instagram UPT P4OP:

Baca Juga: PPDB 2022 SMP DKI Jakarta Tahap 2 untuk SD/MI Masih Dibuka pada 4-6 Juli 2022, Ini Link Daftar dan Syaratnya

- SD/MI/SLB sebesar Rp250.000 per bulan, tambahan SPP untuk SD/MI swasta sebesar Rp130.000 per bulan,

- SMP/MTs/SMPLB sebesar Rp300.000 per bulan, tambahan SPP untuk SMP/MTs swasta sebesar Rp170.000 per bulan,

- SMA/MA sebesar Rp420.000 per bulan, tambahan SPP untuk SMA/MA swasta sebesar Rp290.000 per bulan,

- SMK sebesar Rp450.000 per bulan, tambahan SPP untuk SMK swasta sebesar Rp240.000 per bulan.

Bantuan tunai dari KJP Plus tahap 1 2022 ini dicairkan melalui rekening Bank DKI kepada siswa yang berhak menerima.

Baca Juga: Pengumuman Jadwal Cair KJP Plus Tahap 1 pada Juli 2022 Bisa Cek di Link Ini, Tanggal Berapa Mulai Pencairan?

Berikut 3 kriteria siswa berhak meneria dana KJP Plus tahap 1 2022:

1. Terdaftar dan masih aktif di salah satu satuan pendidikan di Provinsi DKI Jakarta.

2. Terdaftar dalam DTKS,DTKS Daerah dan/ atau data lain yang ditetapkan dengan Keputusan Gubernur.

3. Warga DKI Jakarta Berdomisili di DKI JAKARTA yang dibuktikan dengan Kartu Keluarga atau surat keterangan lain yang dapat dipertanggung jawabkan.

Memasuki Juli 2022 ini, pertanyaan mengenai dana KJP Plus tahap 1 2022 kapan cair pun banyak bermunculan.

Lalu, kapan KJP Plus tahap 1 2022 Juli cair?

Jika menilik mekanisme tahun lalu, dana KJP Plus tahap 1 periode Juli disalurkan pada 16 Juli 2021.

Baca Juga: Bantuan PIP 2022 untuk Siswa SD, SMP, SMA-SMK Cair Kapan? Cek Nama Penerima dan Prediksi Jadwal Pencairan

“Pengumuman bagi kamu penerima KJP Plus Tahap I Tahun 2021. Ada info penting yang harus banget kamu ketahui nih, yaitu pencairan dana KJP Plus Tahap I tahun 2021 akan dilaksanakan mulai hari ini tanggal 16 Juli 2021 untuk tingkat SD Sederajat,” dikutip dari Instagram @upt.p4op.

Oleh sebab itu, dana KJP Plus tahap 1 2022 periode Juli diprediksi akan cair pertengahan bulan ini.

Namun, pelajar tetap harus menunggu info resmi dari pihak UPT P4OP dan Disdik DKI.

Para siswa dapat memantau status penyaluran dana KJP Plus tahap 1 2022 Juli melalui aplikasi JakOne Mobile.

Baca Juga: Kurikulum Merdeka Berlaku bagi Guru yang Telah Sertifikasi, Apakah Ada Perubahan Jam Mengajar?

Berikut cara mengecek saldo KJP Plus tahap 1 Juli yang masuk di rekening Bank DKI di aplikasi JakOne:

1. Buka aplikasi JakOne Mobile

2. Tekan tombol menu

3. Lalu pilih menu Rekening dan Kartu

4. Masukkan nomor kartu dan PIN ATM KJP Plus Anda

5. Pastikan data nomor HP sudah sama, lalu lanjutkan

6. Selamat JakOne Anda sudah terhubung dengan Kartu KJP Plus.

Jika sudah terhubung dan dana KJP Plus sudah masuk ke rekening bank DKI masing-masing siswa, maka notifikasi baru pun akan muncul pada aplikasi JakOne tersebut.

Demikianlah info kapan dana KJP Plus tahap 1 2022 Juli cair serta 3 tipe siswa yang pasti dapat dana KJP.***

Editor: Ririn Handayani

Sumber: kjp.jakarta.go.id instagram @upt.p40p

Tags

Terkini

Terpopuler