Apa Boleh Bayar Hutang Puasa Ramadhan Digabung Puasa Syaban atau Senin Kamis? Ini Kata Ustadz Abdul Somad

- 26 Februari 2023, 08:00 WIB
Penjelasan Ustadz Abdul Somad soal boleh atau tidaknya bayar hutang puasa Ramadhan sekaligus dengan puasa sunnah lainnya, misal puasa Syaban atau puasa Senin Kamis./
Penjelasan Ustadz Abdul Somad soal boleh atau tidaknya bayar hutang puasa Ramadhan sekaligus dengan puasa sunnah lainnya, misal puasa Syaban atau puasa Senin Kamis./ /Pixabay/mohammed_hassan

Baca Juga: Sri Mulyani Jenguk Korban Penganiayaan Anak eks Pejabat Pajak, Tegaskan untuk Lanjutkan Proses Hukum

Kali ini Tim Seputarlampung.com mencoba memberikan jawaban melalui penjelasan dari Ustadz Abdul Somad.

Ustadz Abdul Somad pernah mengatakan bahwa menggabungkan hutang puasa Ramadhan bersamaan dengan puasa sunnah Senin Kamis adalah boleh dilakukan.

Dilansir melalui tayangan YouTube Kun Ma Alloh yang diunggah pada 21 Agustus 2017 lalu, begini penjelasan yang diberikan Ustadz Abdul Somad.

"Jika kita puasa wajib di luar Ramadan pada hari Senin atau Kamis, bolehkah kita niat ganda?" ucap Ustadz Abdul Somad membacakan pertanyaan dari seorang jamaah.

"Niat puasa wajib, cukup satu niat saja, pada hari Kamis, niat puasa qadha saja. Sengaja aku niat puasa Qadha karena Allah Ta’ala, otomatis dapat tiga, qadha dapat lunas 1 hari, dapat puasa Syawal, dapat puasa Kamis, cukup niat puasa qadha saja," jawabnya.

Dari keterangan Ustadz Abdul Somad tersebut, dapat disimpulkan bahwa boleh menggabungkan bayar hutang puasa Ramadhan dengan puasasunnah lainnya, namun dengan cukup membaca satu niat puasa saja, yakni niat berpuasa qadha.

Berikut ini bacaan niat puasa qadha dan puasa Senin Kamis :

نَوَيْتُ صَوْمَ غَدٍ عَنْ قَضَاءِ فَرْضِ شَهْرِ رَمَضَانَ لِلهِ تَعَالَى

Nawaitu shauma ghadin ‘an qadha'I fardhi syahri Ramadhāna lillahi ta‘ala.

Halaman:

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x