Naskah Khutbah Jumat Edisi Hari Ini 10 Februari 2023 Terbaru dengan Tema: Cara Menjaga Hati yang Sehat

- 7 Februari 2023, 20:20 WIB
Khutbah Jumat Edisi Hari Ini 10 Februari 2023 Terbaru dengan Tema: Cara Menjaga Hati yang Sehat/ Monstera/ Pexels
Khutbah Jumat Edisi Hari Ini 10 Februari 2023 Terbaru dengan Tema: Cara Menjaga Hati yang Sehat/ Monstera/ Pexels /

Dan melalui mimbar Jumat ini, saya selaku khatib mengajak kepada diri sendiri juga kepada seluruh jamaah untuk selalu meningkatkan iman dan takwa kwpada Allah SwT.

Iman dalam pengertian meyakini dalam hati, megucapkannya lewat lisan, serta mengiplementasikannya dalam perbuatan sehari-hari. Serta takwa dalam pengertian menaati Allah dan tidak bermaksiat kepada-Nya.

Lebih sederhana, simak dialog Umar dan Ubay tentang definisi takwa. Umar bin Khattab bertanya kepada Ubay bin Ka’ab mengenai takwa. Ubay bertanya, “Pernahkah kamu berjalan di jalan yang penuh dengan duri?” Umar menjawab, “Ya.” Ubay bertanya lagi, “Apa yang engkau lakukan?” Umar menjawab, “Aku menggulung lengan bajuku dan berusaha (melintasinya).” Ubay berkata, “Inilah (makna) takwa, melindungi seseorang dari dosa dalam perjalanan kehidupan yang berbahaya sehingga ia mampu melewati jalan itu tanpa terkena dosa. Karenanya takwa bisa dimaknai sebagai kehati-hatian. Di sinilah pentingnya melangkah dengan hati.

Hadirin yang dirahmati Allah SwT

Ada sebuah hadis populer yang menjelaskan tentang arti penting hati dalam kehidupan manusia. Hadis ini menegaskan bahwa hati adalah penentu kualitas hamba di hadapan Tuhanya. Berikut bunyi hadisnya :

Dari An Nu’man bin Basyir radhiyallahu ‘anhuma, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

أَلاَ وَإِنَّ فِى الْجَسَدِ مُضْغَةً إِذَا صَلَحَتْ صَلَحَ الْجَسَدُ كُلُّهُ ، وَإِذَا فَسَدَتْ فَسَدَ الْجَسَدُ كُلُّهُ . أَلاَ وَهِىَ الْقَلْبُ

“Ingatlah bahwa di dalam jasad itu ada segumpal daging. Jika ia baik, maka baik pula seluruh jasad. Jika ia rusak, maka rusak pula seluruh jasad. Ketahuilah bahwa ia adalah hati (jantung)” (HR. Bukhari no. 52 dan Muslim no. 1599).

Menaati Allah dan tidak bermaksiat kepada-Nya akan menjadikan baiknya hati. Yaitu dengan memiliki rasa takut, rasa cinta pada Allah, dan ikhlas dalam niat. Sedang rusaknya hati karena terjerumus kepada hal-hal yang maksiat, yang haram, dan perkara-perkara syubhat (yang masih samar hukumnya)

Baca Juga: Rekomendasi untuk PPDB 2023, Ini 11 SMA Terbaik di Batam yang Masuk Daftar TOP 1000 Sekolah Versi LTMPT 2022

Halaman:

Editor: Ririn Handayani

Sumber: suaramuhammadiyah.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x