Teks Khutbah Jumat Terbaru 20 Mei 2022, Tema: Teladan Rasulullah dalam Menahan Amarah

- 19 Mei 2022, 15:10 WIB
Ilustrasi khutbah Jumat singkat dengan tema Menahan Amarah.
Ilustrasi khutbah Jumat singkat dengan tema Menahan Amarah. /HugoAtaide/Pixabay

Dari amarah yang tidak terkendali sering bermunculan berbagai perilaku yang diharamkan syariat. Misalnya, mencela, menuduh orang dengan sesuatu yang tidak benar, melakukan perbuatan keji dan mungkar, mengucapkan sumpah yang tidak mungkin dilaksanakan karena bertentangan dengan ajaran Islam dan berbagai perbuatan buruk lainnya, termasuk sering berdampak pada keutuhan rumah tangga. Dan hampir bisa dipastikan, pelampiasan amarah yang tidak terkendali akan menimbulkan penyesalan yang berkepanjangan.

 Baca Juga: Tata Cara Pengambilan PIN PPDB Jatim 2022 Jenjang SMA-SMK, Ini Jadwal Pendaftaran Jalur Prestasi dan Zonasi

Kaum Muslimin rahimakumullâh,

Oleh karena itu, hendaknya kita senantiasa bertaqwa kepada Allâh Subhanahu wa Ta’ala dengan senantiasa berusaha menahan amarah kita.

Jadikanlah sabda Rasûlullâh shallallahu ‘alaihi wa sallam di atas sebagai pedoman dan hendaklah kita menjadikan perilaku Rasûlullâh shallallahu ‘alaihi wa sallam sebagai tauladan.

Bukankah Allâh Subhanahu wa Ta’ala sudah berfirman,

لَّقَدْ كَانَ لَكُمْ فِي رَسُولِ اللهِ أُسْوَةٌ حَسَنَةٌ لِّمَن كَانَ يَرْجُوا اللهَ وَالْيَوْمَ اْلأَخِرَ وَذَكَرَ اللهَ كَثِيرًا

Sesungguhnya telah ada pada (diri) Rasûlullâh itu suri teladan yang baik bagimu (yaitu) bagi orang yang mengharap (rahmat) Allâh dan (kedatangan) hari kiamat dan dia banyak menyebut Allâh (QS. al-Ahzâb/33:21)

Dalam masalah me-manage marah ini, diriwayatkan bahwa Rasûlullâh shallallahu ‘alaihi wa sallam tidak pernah marah karena dipicu urusan pribadi beliau shallallahu ‘alaihi wa sallam, namun beliau shallallahu ‘alaihi wa sallam akan sangat marah kalau aturan-aturan Allâh Subhanahu wa Ta’ala yang dilanggar. Dan ketika marah, beliau shallallahu ‘alaihi wa sallam tidak pernah memukukul atau pun menendang, kecuali dalam peperangan. Salah seorang shahabat Rasûlullâh shallallahu ‘alaihi wa sallam yang pernah membantu beliau shallallahu ‘alaihi wa sallam selama bertahun-tahun menceritakan,

 Baca Juga: SMA Terbaik Bandung Barat, Subang, dan Garut, SMA Nurul Fikri Boarding School Lembang Salah Satu Nominasinya

Halaman:

Editor: Ririn Handayani

Sumber: khotbahjumat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x