Obat Gratis untuk Pasien Isoman Covid-19 di Layanan Telemedisin, Cek Daftar dan Alurnya

- 18 Februari 2022, 16:20 WIB
Ilustrasi obat gratis di layanan telemedisin isoman.
Ilustrasi obat gratis di layanan telemedisin isoman. /stevepb/ pixabay

SEPUTARLAMPUNG.COM - Pasien Covid-19 yang bergejala ringan atau tanpa gejala (OTG) dapat melakukan Isolasi Mandiri di Rumah.

Walaupun dapat melakukan Isoman, pasien yang terinfeksi Covid-19 tetap harus melakukan prokes selama menjalankan isoman dirumah.

Kamar mandi pun harus terpisah dengan anggota keluarga yang lain.

Baca Juga: Ini Alasan Yasmin Napper Tak Mau Menikah Lagi Saat Giorgino Abraham Dikabarkan Hilang di Sinetron Love Story

Selama isoman, pasien harus melakukan aktivitas fisik agar daya tahan tubuh tetap terjaga, selain itu juga harus mengkonsumsi vitamin dan obat-obatan untuk meringankan gejala.

Selama isoman dirumah, pasien juga akan mendapatkan obat dan vitamin gratis melalui layanan telemedisin di 17 platform.

Untuk mendapatkan layanan ini, pasien terlebih dahulu melakukan PCR di laboratorium yang telah terafiliasi dengan sistem New All Record (NAR).

Jika terkonfirmasi positif, lab penyedia tes Covid-19 akan melaporkan hasil tersebut ke NAR, setelah itu pasien akan mendapatkan pesan Whatsapp dari Kemenkes secara otomatis.

Dilansir seputarlampung.com dari akun instagram kemenkominfo, berikut daftar obat dan vitamin yang diberikan gratis serta alur pasien telemedisin isoman.

Baca Juga: SOLUSI Cerdas NIK KTP Bermasalah saat Daftar Kartu Prakerja Gelombang 23, Ini Kata Manajemen Kartu Prakerja

Alur Pasien Telemedisin Isoman

1. Pasien melakukan tes PCR di Laboratorium yang terafiliasi dengan Kemenkes RI. Apabila hasilnya positif, maka pihak lab akan melaporkan hasilnya ke database Kemenkes (NAR).

2. Pasien akan mendapatkan Whatsapp konfirmasi dari Kemenkes atau cek NIK di isoman.kemkes.go.id.

3. Pasien akan melakukan skrining di salah satu dari 17 pilihan layanan telemedisin.

4. Pasien yang layak isoman, akan mendapatkan resep digital.

5. Pasien menebus resep digital melalui: isoman.kemkes.go.id/tebusresep.

6. Diproses dan dikirim oleh: Kimia Farma dan SiCepat.

Baca Juga: KEREN! Demi Aurel Hermansyah dan Calon Cucunya, Krisdayanti Rela Potong Bagian Tubuhnya Ini

Daftar obat dan vitamin yang diberikan gratis

1. Paket A (OTG)

Multivitamin C, B, E, dan Zinc
Dosis: 1x1 jumlah 10
(untuk semua umur, dosis 10 hari)

2. Paket B (gejala ringan)

• Multivitamin C, B, E, dan Zinc
Dosis: 1x1 jumlah 10
(untuk semua umur, dosis 10 hari)

• Favirapiravir 200mg
Jumlah: 40 kaplet

Atau

Molnupiravir 200mg
Dosis: 2 x4 tab (1-5 hari)
Jumlah: 40

Parasetamol tab 500mg
Dosis: Jika perlu
Jumlah: 10

Baca Juga: Harga Paling Baru Februari 2022 Xiaomi Redmi Note 11 Pro 5G, Kamera Resolusi Tinggi 108MP, Kualitasnya Bagus?

Obat di luar paket, ditebus dan dibayarkan di luar layanan telemedisin ISOMAN.

Itulah alur pasien telemedisin ISOMAN dan paket obat gratis.***

Sumber: Kemenkominfo
Sumber foto: ilustrasi obat-obatan/ obat gratis di layanan telemedisin isoman/ stevepb/ pixabay

Editor: Dzikri Abdi Setia

Sumber: Kemenkominfo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah