Fakta dan Mitos tentang Manfaat Air Hangat untuk Kesehatan Tubuh, Benarkah Bisa Cegah Penuaan Dini?

- 22 Januari 2022, 09:45 WIB
Ilustrasi air hangat.
Ilustrasi air hangat. /Engin_Akyurt/Pixabay

SEPUTARLAMPUNG.COM -Segudang manfaat air hangat bagi kesehatan tubuh ternyata masih banyak orang yang belum mengetahuinya.

Saat perut terasa kembung, biasanya akan kembali lebih baik setelah meminum segelas air hangat. Air hangat dipercaya memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh.

Air hangat biasanya banyak dinikmati setelah makan, tak jarang air hangat dicampur dengan kopi, teh dan susu.

Baca Juga: Tak Berkutik Menghadapi Australia, Timnas Putri Indonesia Kalah Telak 18 Gol Tanpa Balas

Selain di minum, mandi menggunakan air hangat akan memberikan efek rileks bagi tubuh, apalagi ketika kondisi lelah sehabis bekerja.

Dilansir SeputarLampung.com dari kanal youtube VDVC Health yang tayang pada 3 April 2021 seperti yang dijelaskan oleh dr. Rita Kumalasari, Sp. KFR, dokter spesialis rehab medik, menjelaskan beberapa manfaat air hangat bagi kesehatan tubuh :

1. Melancarkan peredaran darah

Berendam menggunakan air hangat, ternyata mempunyai efek akan melebarkan pembuluh darah. Ketika pembuluh darah itu melebar maka aliran darah menjadi lancar. Aliran darah lancar mengakibatkan penyaluran ke otot pun akan lebih baik lagi.

2. Memberikan efek relaksasi

Berendam menggunakan air hangat akan memberikan efek relaksasi. Misalnya ketika seseorang yang menggunakan sepatu dengan hak tinggi, biasanya otot seputaran kaki akan mengkerut istilahnya stagnes atau spasma, ketika diberikan air hangat maka akan kembali rileks. Akan tetapi tidak boleh lama-lama yaitu sekitar lima menit berendam, maka kaki yang direndam harus dikeluarkan lagi, setelah itu boleh berendam lagi dengan durasi yang sama.

3. Menyembuhkan insomnia

Efek relaksasi tadi pada akhirnya membuat seseorang nyaman dan mampu tidur dengan cepat setelah mandi menggunakan air hangat.

Baca Juga: Lirik lagu 'Merasa Indah' yang Dipopulerkan Tiara Andini, Berikut Profil Singkat sang Penyanyi

Selain manfaat yang didapatkan dari mengkonsumsi air hangat, ternyata terdapat fakta dan mitos yang beredar di tengah masyarakat seperti yang dijelaskan oleh dr. Juwalita Surapsari, Sp.GK, dokter spesialis dizi klinik

1. Membersihkan saluran pencernaan

Hal ini adalah mitos. Hal yang benar atau faktanya adalah memakan makanan yang berserat tinggi yang cukup dan air yang cukup sehingga melancarkan buang air besar. Meski ada penelitian kecil yang menyatakan bahwa menyebabkan gerakan usus yang melancarkan buang air bersih dan secara ilmiah belum ada peneliatannya seberapa besar pengaruh air pada suhu tertentu atau tidak

2. Membuat badan lebih kurus

Pernyataan ini adalah mitos bukan fakta, karena yang membuat kurus atau turun berat badan adalah mengurangi energi makanan dan meningkatkan aktivitas fisik seperti olahraga.

Meskipun ada sisi baiknya juga yaitu jika kita mengkonsumsi 500 cc air hangat bisa meningkatkan metabolisme sebanyak tiga puluh persen, tetapi setelah dihitung hal ini tidaklah signifikan dalam hal menurunkan berat badan.

3. Meredakan sakit pada saat menstruasi

Hal ini adalah fakta bahwa air hangat bisa meredakan nyeri pada saat menstruasi karena efek relaksasi yang ditimbulkan setelah meminum air hangat.

Baca Juga: Asal Usul Kota Balikpapan sebagai Kota Heterogen dan Kota Minyak di Kalimantan Timur

4. Berendam air hangat bikin relaks

Hal ini adalah fakta, karena secara ilmiah berendam menggunakan air hangat akan membuat relaks. Karena mempelancar aliran darah dan otot menjadi relaks.

Hal yang salah atau mitos pada masyarakat adalah biasanya ketika jatuh atau terkilir kaki dikompres menggunakan air hangat. Pada saat kondisi akut misalnya memar atau bengkak mengkompres menggunakan air hangat akan membuat semakin memar.

5. Mencegah penuan dini

Hal tersebut adalah mitos, membasuh wajah menggunakan air hangat bukan berarti bisa mencegah penuan dini. Hal ini dilakukan hanya untuk merelaksasi otot sekitar wajah atau membersihkan kotoran pada wajah.

Semoga informasi mengenai manfaat air hangat baik fakta dan mitos ini bermanfaat.***

 

Editor: Dzikri Abdi Setia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah