Anak Gunung Krakatau Erupsi, Tinggi Letusan Terpantau Capai 2.000 Meter, Masyarakat Diimbau Tidak Mendekat

- 17 Juli 2022, 15:15 WIB
Gunung Anak Krakatau, Lampung kembali mengalami erupsi. (Foto: PMJ News/Twitter @pvmbg)
Gunung Anak Krakatau, Lampung kembali mengalami erupsi. (Foto: PMJ News/Twitter @pvmbg) /

SEPUTARLAMPUNG.COM - Anak Gunung Krakatau kembali mengalami erupsi pada Minggu, 17 Juli 2022.

Terpantau tinggi letusan mencapai 2.000 meter dan diharapkan agar masyarakat tidak mendekat ke sana.

"Terjadi erupsi Gunung Anak Krakatau pada hari Minggu 17 Juli 2022 pukul 08:47 WIB. Tinggi kolom letusan teramati kurang lebih 2.000 meter di atas puncak," tulis Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) seperti yang dikutip dari PMJ News.

Baca Juga: Jadwal TV Hari Ini Senin, 18 Juli 2022: Indosiar, Trans TV, NET TV, MNCTV, ANTV, SCTV, RCTI, Trans 7 dan GTV

Baca Juga: Penipu Kembalikan Uang Driver Ojol setelah Korban Bilang Ini, Malah Dikembalikan dengan Jumlah Lebih, Ada Apa?

PVMBG kemudian menjelaskan bahwa erupsi Anak Gunung Krakatau terekam seismograf dengan amplitudo maksimum 56 milimeter dan durasi 79 detik.

PVMBG menegaskan agar masyarakat untuk tidak mendekat ke Gunung Anak Krakatau.

Warga diminta untuk tidak beraktivitas di dekat Gunung Anak Krakatau.

Baca Juga: Pergantian Istilah Baru dalam Kurikulum Merdeka Belajar dan Belum Ada pada Kurikulum 2013

Halaman:

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: PMJ News Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah