Viral Daun Sungkai sebagai Obat Mujarab, Benarkah Bisa Obati Gejala Covid-19? Ini Tanggapan IDI Bandarlampung

- 30 Juli 2021, 11:15 WIB
Daun sungkai, tanaman yang saat ini sedang booming dan banyak dicari.
Daun sungkai, tanaman yang saat ini sedang booming dan banyak dicari. /tangkapan layar YouTube Azis Chanel

SEPUTARLAMPUNG.COM - Daun sungkai kini sedang trending di masyarakat. Banyak yang mencarinya karena dipercaya bisa mengobati gejala Covid-19.

Daun yang semula seperti tidak ada harganya ini, banyak dicari meski dijual dengan harga cukup mahal.

Banyak pula yang menggratiskannya, hanya menanggung ongkir untuk pengiriman luar kota.

Menurut sejumlah orang yang sudah merasakan manfaatnya, daun sungkai bisa mengurangi bahkan mengobati sejumlah gejala yang biasa menjadi indikasi Covid-19. Seperti demam tinggi.

Baca Juga: Viral Video Masjid Al-Aqsa Dibakar oleh Tentara Yahudi di TikTok, Cek Faktanya di Sini

Rupanya, hebohnya daunnya ini membuat Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Bandarlampung angkat bicara.

IDI Bandarlampung meminta pemerintah segera meneliti atau memeriksa kandungan zat yang berada dalam daun sungkai yang saat ini sedang booming di masyarakat karena diduga bermanfaat menyembuhkan gejala COVID-19.

"Saya tidak tau apakah daun sungkai tersebut berkhasiat atau tidak. Sebaiknya pemerintah bisa langsung menangkap ini untuk diteliti," kata Ketua IDI Kota Bandarlampung, dr Aditnya M Biomed, di Bandarlampung, Kamis sebagaimana dikutip dari ANTARA.

Menurut Aditnya, penelitian terhadap daun sungkai akan membantu masyarakat untuk mengetahui apa manfaat dari daun sungkai tersebut ataupun di dalamnya ada kandungan zat berbahaya sehingga dari hasil penelitian itu juga dapat melindungi masyarakat.

Halaman:

Editor: Ririn Handayani

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x