Sambut KBM Tatap Muka 2021, Pemkot Metro Anggarkan Rp1,5 Miliar untuk Uji Cepat Guru dan Siswa

- 29 November 2020, 16:45 WIB
Ilustrasi siswa melakukan olahraga ringan saat uji coba tatap muka.
Ilustrasi siswa melakukan olahraga ringan saat uji coba tatap muka. /ANTARA/Aloysius Jarot Nugroho

SEPUTAR LAMPUNG - Rencana pemerintah untuk menyelenggarakan kembali Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) secara tatap muka pada 2021, membuat sejumlah daerah mulai bersiap.

Salah satu daerah di Lampung yang mulai mempersiapkan diri adalah Pemerintah Kota (Pemkot) Metro.

Persiapan itu antara lain menyiapkan anggaran sekitar Rp1,5 miliar untuk uji cepat massal bagi guru dan siswa di kota setempat pada 2021.

Wali Kota Metro, Achmad Pairin mengatakan, rapid tes yang akan dilakukan untuk guru dan murid tersebut merupakan persiapan untuk KBM tatap muka yang direncanakan akan dimulai pada Januari 2021.

 Baca Juga: WARNING! Persentase Kematian Akibat Covid-19 di Lampung Lampaui Rata-rata Nasional Bahkan Dunia

"Direncanakan bulan Januari 2021. Tetapi masih akan kita tinjau lagi bagaimana kondisinya. Kita juga akan anggarkan untuk rapid test guru dan siswa," kata Pairin, sebagaimana dikutip dari ANTARA pada Minggu, 29 November 2020,

Menurut Pairin, total guru di Kota Metro yang akan di-rapid tes adalah sebanyak 2.459. Adapun untuk total siswa yang akan di-rapid test sebanyak 25.000.

Selain menyelenggarakan rapid test sebelum memulai pembelajaran tatap muka, sekolah yang akan melaksanakan KBM tatap muka juga harus menerapkan protokol kesehatan, seperti tempat cuci tangan, siswa dan guru pakai masker, pengaturan tempat duduk dan lainya.

 Baca Juga: Kasus Covid-19 di Lampung Terus Bertambah, Pemerintah Beri Jatah Hampir 5 Juta Dosis Vaksin

Halaman:

Editor: Ririn Handayani

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x