KEJAR-KEJARAN: Perolehan Suara Sementara di Pesisir Barat dan Lampung Selatan Masih Bersaing Sengit

11 Desember 2020, 18:53 WIB
Update penghitungan suara di 8 kabupaten/kota se-Provinsi Lampung; Bandarlampung, Kota Metro, Pesawaran, Way Kanan, Lampung Selatan, Lampung Tengah, Lampung Timur, dan Pesisir Barat. /Dzikri Abdi Setia/Seputar Lampung

SEPUTAR LAMPUNG - Penghitungan suara di 8 daerah di Lampung masih berlangsung sampai sekarang.

Delapan daerah yang ikut Pilkada tersebut antara lain Kota Bandarlampung, Kota Metro, Pesawaran, Pesisir Barat, Lampung Timur, Lampung Selatan, Lampung Tengah dan Waykanan.

Di beberapa daerah mulai terlihat sejumlah kandidat yang berpeluang besar menjadi pemenang dalam Pilkada kali ini. Bahkan ada yang terlihat sulit untuk dikejar oleh paslon lain.

Namun masih ada daerah yang perolehan suaranya masih bersaing ketat antara paslon satu dengan yang lainnya. Di antaranya, perolehan suara antar kandidat di Kota Metro, Pesisir Barat dan Lampung Selatan.

Berdasarkan data KPU hari ini Jumat, 11 Desember 2020 hingga pukul 17.00, di Kota Metro, pasangan calon nomor 1 Wahdi - Qomaru Zaman masih memimpin dengan perolehan suara sebanyak 29,8%. 

Baca Juga: Perolehan Suara Sementara Pilkada Metro Versi Sirekap KPU Paslon Wahdi - Qomaru Zaman Masih Memimpin

Sementara itu, pasangan nomo 2, Ahmad Mufti Salim - Saleh Chandra Pahlawan, memperoleh 19,1 % suara.

Pasangan calon nomor 3, Ampian Bustami - Rudy Santoso memperoleh 23,4 %, dan pasangan nomor 4 memperoleh 27,7 %. 

Dari data ini, pasangan nomor 1 dan nomor 4 unggul bersaing cukup ketat terlebih hingga saat ini, jumlah TPS yang telah masuk datanya baru sebanyak 188 TPS dari 310 TPS atau sekitar 60,65 %.

Sementara itu untuk Pilkada Pesisir Barat, persaingan cukut ketat terlihat dari perolehan suara paslon nomor 2 dan 3.

Paslon nomor 2, Aria Lukita Budiwan - Erlina, hingga sore ini memperoleh 44,7 % suara. Adapun paslon nomor 3, Agus Istiqlal - A Zulqoni Syarif, mengekor ketat dengan 43,6 % suara. Sementara itu suara yang masuk baru masih sekitar 44 persen.

Baca Juga: Bank Syariah Indonesia Hasil Merger akan Segera Beroperasi, Bagaimana Nasib Karyawan dan Nasabah?

Untuk Pilkada Lampung Selatan, hingga sore ini pasangan nomor 1 Nanang Ermanto - Pandu Kesuma Dewangsa masih memimpin dengan 36,7% suara. Adapun pesaing dekatnya, paslon nomor 2, Tony Eka Candra - Antoni Imam memperoleh 34, % suara. 

Adapun paslon nomor 3, Hipni - Melin Haryani Wijaya, memperoleh 29,3 %. Jumlah TPS yang telah masuk datanya adalah sebanyak 1.086 dari 1.925 TPS atau sekitar 56.42 %. 

Berikut hasil perolehan suara sementara Pilkada Lampung di 5 daerah lain sebagaimana dilansir dari laman resmi KPU pada Jumat, 11 Desember 2020 pukul 17.00 WIB:

LAMPUNG TENGAH:

01. Loekman Djoyosoemarto - M Ilyas Hayani Muda : 20.4%  

02. Musa Ahmad - Ardito Wijaya : 50,2 % 

03. Nessy Kalviya - Imam Suhadi : 29,4 % 

Total jumlah TPS 1.701 dari 2.390 TPS (71,17 %) 

Di Lampung Tengah, jumlah TPS yang telah masuk datanya sudah di atas 70%. Sementara ini pasangan nomor 2 masih unggul dari dua kandidat lainnya dengan perolehan suara di atas 50 %. 

Baca Juga: Keladi Baret Kini Jadi Primadona Baru, Ini Kisaran Harga dan Cara Merawatnya Agar Tumbuh Eksotis

WAY KANAN :

01. Juprius - Rina Marlina : 25,0 % 

02. Raden Adipati Surya - Ali Rahman : 75,0 % 

Total jumlah TPS 731 dari 991 TPS (73,76 %) 

Pasangan nomor 2 unggul telak dari pasangan nomor 1 dengan perolehan suara 75 persen.

Baca Juga: Tak Kunjung Penuhi Panggilan Polda Metro Jaya, Habib Rizieq Kini Resmi Jadi Tersangka

PESAWARAN :

01. M Nasir - Naldi Rinara S Rizal : 43,5 %

02. Dendi Romadhona Kaligis - S Marzuki : 56,5 % 

Total jumlah TPS 460 dari 1.021 TPS (45,05%) 

Pasangan nomor 2 sementara ini masih unggul dengan perolehan suara di atas 50 %.

LAMPUNG TIMUR :

01. Yusran Amirullah - Benny Kisworo : 21,5 % 

02. Zaiful Bukhori - Sudibyo : 38,0 % 

03. M Dawam Rahardjo - Azwar Hadi : 40,5 % 

Total jumlah TPS 987 dari 2.020 TPS (48,86 %) 

Pasangan calon nomor 3 masih mengungguli perolehan suara hingga sore ini. 

Baca Juga: Turun Harga Emas Antam di Pegadaian, Jumat 11 Desember 2020, Antam Certi 2 gram Dijual Rp1.921.000

KOTA BANDAR LAMPUNG :

01. Rycko Menoza - Johan Sulaiman : 21,4 % 

02. Muhammad Yusuf Kohar - Tulus Purnowo Wibowo : 21,4 % 

03. Eva Dwiana - Deddy Amarullah : 57,2 %

Total jumlah TPS 972 dari 1.700 TPS (57,18 %) 

Sementara ini pasangan nomor 3 unggul dari pasangan lainnya dengan perolehan suara di atas 50 persen.***

 

Editor: Dzikri Abdi Setia

Sumber: KPU

Tags

Terkini

Terpopuler