Bagaimana Cara Setting Proxy WhatsApp di Android dan iPhone? Simak Langkah Ini, agar Bebas Chat Tanpa Internet

- 9 Januari 2023, 06:15 WIB
Inilah Server Proxy Whatsapp Indonesia yang Bisa Digunakan, Cek Juga Cara Setting Proxy Whatsapp Lagi Trending
Inilah Server Proxy Whatsapp Indonesia yang Bisa Digunakan, Cek Juga Cara Setting Proxy Whatsapp Lagi Trending /Pexels/aarn giri/

Baca Juga: Kabar Gembira! Kemdikbud Cairkan Kembali Bantuan PIP pada 2023, tapi Hanya untuk 9 Kategori Siswa Ini

Cara setting Proxy WhatsApp pada Android:

  1. Pastikan Anda menggunakan WhatsApp versi terbaru.
  2. Di tab Obrolan, ketuk Opsi lainnya dan pilih ‘Setelan’.
  3. Ketuk Penyimpanan dan Data dan pilih ‘Proxy’.
  4. Ketuk Gunakan Proxy.
  5. Ketuk Atur Proxy dan masukkan alamat proxy.
  6. Ketuk Simpan.
  7. Tanda centang akan muncul jika koneksi berhasil.
  8. Jika Anda masih tidak dapat mengirim atau menerima pesan WhatsApp menggunakan proxy, proxy tersebut mungkin telah diblokir. Anda dapat menekan lama alamat proxy yang diblokir untuk menghapusnya, lalu memasukkan alamat proxy baru untuk mencoba lagi.

Baca Juga: 6 Rekomendasi HP Terbaik Rp1 Jutaan Periode Januari 2023: Ada Realme C33 hingga Redmi Note 10A

Cara setting Proxy WhatsApp pada iPhone:

  1. Pastikan Anda menggunakan WhatsApp versi terbaru.
  2. Buka Pengaturan WhatsApp.
  3. Ketuk Penyimpanan dan Data lalu pilih ‘Proxy’.
  4. Ketuk Gunakan Proxy.
  5. Masukkan alamat proxy dan ketuk Simpan untuk terhubung.
  6. Tanda centang akan muncul jika koneksi berhasil.
  7. Jika Anda masih tidak dapat mengirim atau menerima pesan WhatsApp menggunakan proxy, proxy tersebut mungkin telah diblokir. Coba lagi menggunakan alamat proxy yang berbeda.

Itulah informasi terkait cara setting Proxy WhatsApp, pada HP Android maupun iPhone. Anda dapat mencobanya untuk bebas berkirim pesan saat ini.***

Halaman:

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: Whatsapp


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah