Para Jomblo Wajib Tahu! Ini 25 Cara Jawab Pertanyaan ‘Kapan Nikah’ saat Lebaran Idul Fitri

- 4 Mei 2022, 08:45 WIB
Ilustrasi menikah. 25 cara jawab pertanyaan ‘Kapan Nikah’
Ilustrasi menikah. 25 cara jawab pertanyaan ‘Kapan Nikah’ /Pexels/wendel moretti.

SEPUTARLAMPUNG.COM – Bagi sebagian orang, masih menyandang status jomblo di usia yang dianggap sudah cukup untuk menikah adalah suatu beban. Sebab, dalam setiap kesempatan pasti akan ada saja orang yang bertanya “Kapan Nikah”. Terutama saat Lebaran Idul Fitri.

Pertanyaan ‘Kapan Nikah’ memang ibarat hal yang menakutkan bagi jomblo yang tak kunjung mendapatkan pendamping hidup. Apalagi di momen Lebaran Idul Fitri, di mana akan banyak sanak saudara yang berkunjung.

Alhasil, banyak juga yang memilih menghindar bertemu atau berkumpul dengan keluarga besar, agar terbebas dari pertanyaan “Kapan Nikah” di hari Lebaran Idul Fitri.

Baca Juga: TES IQ: Ada Berapa Banyak Anak yang Dimiliki Ayah pada Gambar Ini, Temukan Dalam 10 Detik

Sejatinya pertanyaan ‘Kapan Nikah’ tidak patut ditanyakan pada mereka yang belum juga menikah. Sudah pasti para jumbo tidak akan bisa menjawabnya, sebab urusan menikah adalah bagian dari rahasia Allah yang tak seorang pun mengetahuinya.

Hal ini pulalah yang kadang membuat para single kesal, sedih, hingga ada yang emosi saat ditanya ‘Kapan Nikah’.

Nah, daripada suasana bahagia Lebaran rusak hanya karena ditanya ‘Kapan Nikah’ yang bingung bagaimana harus menjawabnya, berikut kami sajikan beberapa cara menjawab yang asyik dan lucu tapi tetap santun.

Baca Juga: Tes Fokus: Ini Sangat Sulit untuk Menemukan Wanita Siapa yang Berbohong, Mari Tebak Dalam Waktu 15 Detik

Dengan cara menjawab ini, maka Anda tidak perlu merasa insecure atau emosi, justru Anda akan membuat yang bertanya terdiam karena kena umpan balik.

Berikut daftar 25 cara menjawab pertanyaan ‘Kapan Nikah’ yang bisa Anda ucapkan di saat Idulfitri nanti.

1. Pas sewa gedung udah gratis, catering gratis, souvenir gratis, MC gratis, pokoknya nggak butuh budget gede.

2. Emang dana buat resepsi aku sudah disiapin?

3. Gimana ya, kamunya nggak lamar-lamar aku, sih

4. Kamu berani ngamplop berapa?

5. InsyaAllah kalau sudah dikasih jodohnya sama Allah, atau abang ada rekomendasi?

Baca Juga: Wajib Tahu! Ini 7 Jenis Makanan khas Lebaran Berkalori Tinggi, Bahaya Jika Dikonsumsi secara Berlebihan

6. Sayang, belum ada yang beruntung dapetin aku.

7. Kamu sudah ada gandengan buat diajak ke nikahan aku ya?

Kamu udah ada gandengan buat datang ke nikahan aku emangnya?

8. Doain ya semoga calon aku segera muncul ke permukaan, masih malu-malu soalnya dia.

9. Emangnya harus cepet-cepet kayak buka puasa ya nikah itu? Bukankah magrib yang tak pernah serentak tetap membawa bahagia bagi siapapun? Jadi aku nunggu saat yang tepat aja menurut Allah.

10. Kalau kamu cuma nyumbang uang biru, lebih baik jangan nanya-nanya terus kapan nikah.

11. Sayangnya aku belum ketemu yang bisa menangin hati aku di antara banyak yang mengajukan diri jadi imam aku.

12. Jodohnya masih bertualang cari jalan buat menemukan aku.

13. InsyaAllah nikahnya pas weekend, jadi nggak repot urus cuti dan kamu pastinya bisa dating, kan?

14. Pernikahan itu lah ibadah terlama. karenanya aku nggak bisa sembarangannya memutuskan menikah. Perlu persiapan matang baik mental maupun hal lainnya.

Baca Juga: Tempat Wisata Pantai di Kabupaten Tanggamus, Lampung, Bisa untuk Hilangkan Penat saat Libur Lebaran 2022

15. Jangan pernah tanyakan sesuatu yang jawabannya kamu aja nggak tahu kalau ditanya kapan nikah. Jodoh misteri Allah, kan?

16. Setelah penghulu setuju dan para saksi siap bersaksi

17. Iya sabar… Ini lagi kirim lamaran kea bang kamu. Doain diterima ya

18. Tunggu Covid-19 pulang ke kampung halamannya

19. Aku nunggu logam mulia Rp100.00 per gram, biar mas kawinnya bisa emas batangan 1 Kg

20. Kok nanya-nanya terus? Emang mau jadi sponsor pernikahan aku ya?

21. InsyaAllah kalau Allah sudah berkehendak, kun fayakun

22. Sabar ya, aku masih mempersiapkan diri biar pante jadi pendamping kamu

23. Coba deh kamu pikir, aneh nggak nanya kapan nikah? Coba kamu di posisi aku, kira-kira bisa jawab nggak?

24. Tunggu kabar baik dari aku ya, yang penting siapin aja dulu amplop yang tebel

25. Aku sudah usaha, tapi mau gimana, jodoh di tangan Tuhan, nggak sopan dong kalau aku ambil secara paksa

Itulah kumpulan jawaban yang bisa digunakan saat ditanya ‘Kapan Nikah’ ketika momen Idulfitri nanti. Namun, tetap usahakan sampaikan dengan santun dan lihat siapa yang bertanya. Jika yang bertanya orang lebih tua, sebaiknya pilih kata-kata yang sopan.***

Editor: Desy Listhiana Anggraini

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x