Tips Makan Gorengan dengan Benar ala Dokter Zaidul Akbar, agar Sehat dan Tidak Rentan Kena Penyakit

- 19 September 2021, 06:30 WIB
Ilustrasi makan gorengan dengan cara yang benar.
Ilustrasi makan gorengan dengan cara yang benar. /focusonpc/Pixabay

SEPUTARLAMPUNG.COM – Gorengan adalah salah satu makanan yang memiliki banyak peggemar dari berbagai kalangan dan segala usia.

Makanan yang digoreng ini sangat mudah ditemui di mana saja, baik pedagang kaki lima hingga restoran besar.

Sayangnya, gorengan cenderung suka memberi kenikmatan sesaat. Bahkan para pakar gizi mengatakan, makanan jenis ini berpotensi menimbulkan berbagai gangguan kesehatan.

Baca Juga: Pesona Bukit Geredai Bawang Bakung, Salah Satu Objek Wisata yang Wajib Dikunjungi di Lampung Barat

Apalagi bahan untuk menggoreng kerap menggunakan minyak yang telah dipakai berulang kali. Hal ini membuat risiko kesehatan akan lebih tinggi, meski terdiri dari bahan-bahan sehat seperti aneka sayuran yang dibuat menjadi bala-bala (bakwan).

Di dalam minyak yang biasanya banyak dipakai untuk menggoreng mengandung lemak jahat yang cukup berbahaya bagi kesehatan. Belum lagi ditambah kalori yang cukup tinggi dalam gorengan.

Kendati demikian, penggemar gorengan tidak pernah berkurang. Jumlah penikmat hidangan ini justru makin banyak seiring menjamurnya beragam jajanan dalam bentuk gorengan.

Kondisi ini tentu akan makin sulit untuk menolak keinginan makan gorengan. Terlebih jika melihat kondisi gorengan yang masih hangat dan godaan aromanya yang sulit ditepis.

Baca Juga: Link Streaming - Sinopsis Little Mom Episode 5, Jumat 24 September 2021: Romantisme Keenan dan Naura Dimulai

Halaman:

Editor: Dzikri Abdi Setia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x