Rahasia Tanaman Keladi Bisa Gemuk-gemuk, Ternyata Pakai Dua Bahan Unik Berikut Ini, Mudah dan Murah!

- 9 Januari 2021, 08:05 WIB
Ilustrasi tanaman hias keladi.
Ilustrasi tanaman hias keladi. /Tangkap Layar YouTube/T-Raz garden/

SEPUTAR LAMPUNG - Tanaman keladi kini menjadi salah satu primadona para pencinta tanaman hias.

Selain corak dan warnanya yang cantik, harga keladi umumnya cukup terjangkau. Ramah di kantong.

Dari segi perawatan pun, tanaman hias yang satu ini juga relatif mudah sepanjang kebutuhan air dan nutrisinya tercukupi dengan baik.

Selain itu, agar ia tumbuh subur dan cantik, bisa menggunakan bahan-bahan alami atau limbah rumah tangga sehingga bisa lebih ekonomis dan ramah lingkungan.

Baca Juga: Mau Suntik Vaksin Covid-19? Ini 16 Pertanyaan yang Bakal Diajukan Petugas

Di antara sejumlah bahan alami dan limbah rumah tangga yang bisa digunakan sebagai pupuk alami untuk keladi, ternyata ada sejumlah bahan unik lain yang bisa digunakan untuk membuat keladi tumbuh subur dan gemuk.

Di antaranya dengan menggunakan tanah sisa bakaran sampah yang sudah disaring dan humus daun bambu. 

Dua bahan ini biasanya mduah didapat oleh masyarakat yang tinggal di pedesaan atau yang memiliki kebun dan pekarangan luas.

Baca Juga: KPU Bandarlampung Resmi Diskualifikasi Pasangan Eva-Deddy dari Pilkada 2020

Sebagaimana diketahui, sebagian besar masyarakat di desa umumnya membakar sampah di pekarangan.

Ternyata sisa tanah bakaran sampah yang umumnya berupa daun-daunan dan sampah organik ini bisa menjadi pupuk alami yang baik untuk menyuburkan tanaman termasuk keladi.

Di desa umumnya juga masih banyak pohon bambu di mana di bagian bawahnya biasanya banyak daun-daun kering yang berjatuhan dan terus menumpuk.

Humus dari daun bambu juga bisa menjadi pupuk alami. Cara pemanfaatannya juga cukup mudah.

Baca Juga: Alhamdulillah! Tarif Listrik Nonsubsidi Januari-Maret 2021 Gak Bakal Naik, Ini Kata PLN

Kedua bahan di atas, humus daun bambu dan tanah sisa bakaran sampah organik yang sudah disarinng, dicampur jadi satu dengan perbandingan 1:1.

Hasil campuran ini bisa dicampur dengan media tanam yang biasa dipakai untuk menanam keladi. 

Dengan tambahan nutrisi dari dua bahan ini, keladi bisa tumbuh subur dan gemuk, berdaun rimbun dan berbatang kokoh.

Cukup mudah bukan? Selamat berkreasi dan mencoba.***

Editor: Ririn Handayani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah