8 Ilmu Hitam Paling Berbahaya di Dunia, 5 di Antaranya Berasal dari Indonesia

- 28 Desember 2020, 07:35 WIB
Ilustrasi ilmu hitam.
Ilustrasi ilmu hitam. /Pixabay

SEPUTAR LAMPUNG - Salah satu tradisi masyarakat Indonesia yang masih bertahan sampai sekarang adalah kepercayaan masyarakat terhadap berbagai hal-hal berbau mistik dan praktik ilmu hitam.

Di beberapa daerah, praktik ilmu hitam masih cukup marak dilakukan yang sebagian ditujukan untuk meraih apa-apa yang diinginkan dengan cara instan.

Dalam hal mencari rizki, jodoh, ataupun menyelesaikan persoalan pribadi dengan orang lain. Dalam urusan pribadi ini bisa karena iri, sakit hati, balas dendam, dan masih banyak lagi.

Beberapa korbannya terkadang harus ditangani secara serius oleh dunia kedokteran namun seringkali tak mampu dijelaskan secara medis.

Baca Juga: Jadwal Acara NET TV Senin 28 Desember 2020, Hercai dan Master's Sun Tayang Sore Ini

Ilmu hitam sendiri memiliki banyak macam dan tingkatan. Ada yang tidak terlalu berbahaya sampai yang paling berbahaya.

Beberapa daerah di Indonesia pun masih memelihara dan membudayakan ilmu hitam, biasanya untuk diperjual belikan.

Tidak hanya di Indonesia, di luar negeri pun ternyata masih ada ilmu hitam yang dikembangkan dan digunakan untuk berbuat kejahatan dan mecelakai orang lain.

Berikut ini adalah eberapa ilmu hitam paling berbahaya dan mematikan yang ada di Indonesia dan di luar negeri, sebagaimana dikutip dari artikel yang pernag tayang di Jurnal Sumsel dengan judul : "8 Ilmu Hitam Paling Berbahaya yang Ada di Dunia dan Indonesia!"

Baca Juga: Dibuka Setelah Libur Natal, Harga Emas Antam di Pegadaian Senin 28 Desember 2020 Stabil

1. Ilmu Leak

Ilmu leak adalah ilmu hitam yang hidup subur di Pulau Dewata, Bali.

Konon katanya ilmu ini diwariskan Dayu Datu atau Calonarang, seseorang yang menguasai ilmu ini dapat melepaskan roh dari raganya dan berubah wujud menjadi menyeramkan.

2. Ilmu Santet

Kalian pasti sudah tidak asing dengan ilmu ini, ilmu yang paling sering dikatakan masyarakat untuk mencelakai orang lain.

Ilmu santet atau teluh adalah ilmu hitam yang dikenal dan paling banyak berkembang di Pulau Jawa.

Dengan ilmu ini seseorang bisa menyakiti atau bahkan membunuh dan membinasakan orang lain dari jarak jauh tanpa menyentuhnya.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Liverpool dan Tottenham Hotspur: Sama-Sama Raih Hasil Imbang

3. Ilmu Palasik

Ilmu hitam Palasik sendiri berkembang di daerah Sumatera tepatnya Minangkabau, Sumatera Barat.

Konon katanya orang yang mempelajari dan mempunyai ilmu ini bisa berubah menjadi sosok yang mengerikan, kepala dengan organ dalamnya akan terlihat menggantung.

4. Ilmu Suanggi

Ilmu hitam suanggi adalah ilmu yang berasal dari Papua dan sekitarmya.

Konon katanya orang yang memiliki ilmu hitam ini bisa berubah menjadi sosok yang mengerikan dan dapat melukai bahkan membunuh orang seperti ilmu Santet.

Baca Juga: PNS Bolos Kerja di Hari Pertama Usai Libur Natal, Siap-siap dapat Sanksi Tegas!

5. Ilmu Doti

Ilmu hitam ini dimiliki oleh salah satu suku yang ada di Bulukumba, Sulawesi Selatan, yakni suku Kajang.

Katanya ilmu Doti ini mirip dengan ilmu santet, yang dimana bisa mencelakai orang, bahkan membunuh.

6. Voodoo

Ilmu yang sudah ada sejak 10.000 tahun lalu ini adalah ilmu sihir yang berkembang di Afrika Barat.

Para penganut ilmu ini akan melakukan ritual mistis kepada roh-roh halus dengan benda-benda keramat serta diiringi musik dan tarian.

Voodoo seringkali dikaitkan dengan ajaran satanisme, mereka akan melakukan persembahan dengan memasak unggas yang dipimpin oleh seorang pendeta sebagai pembaca doa-doa.

Baca Juga: Link Live Streaming Attack on Titan Final Season Episode 4 Tayang Senin 28 Desember 2020 Pukul 7

7. Na Munda

Ilmu hitam atau sihir satu ini termasuk ke dalam ilmu hitam yang paling berbahaya.

Ilmu ini biasa digunakan untuk membunuh seseorang tanpa meninggalkan jejak satupun.

Ilmu yang berasal dari suku Indian di Amerika ini bekerja dengan memasukkan roh ke dalam tubuh korban, dan akan dibacai mantra dari jarak jauh sampai meninggal dunia.

8. Malka Moma

Malka Moma termasuk ilmu hitam yang paling berbahaya dan berasal dari masyarakat Bulgaria.

Orang yang melakukan ilmu ini akan bernyanyi dengan nada yang tinggi dan ditujukan kepada targer dengan jarak jauh, ilmu ini akan menghancurkan organ-organ vital dan indera korban.

Itulah ilmu hitam yang paling berbahaya dan bahkan masih berkembang luas di masyarakat tanpa kita ketahui. *** (Pratia Janiarsi/Jurnal Sumsel)

Editor: Dzikri Abdi Setia

Sumber: Jurnal Sumsel


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah