Konsumsi Rokok Masyarakat Menurun Selama Pandemi, Laba Gudang Garam 'Terbakar' 10,75 Persen

- 14 Oktober 2020, 19:50 WIB
Tan Siok Tjien
Tan Siok Tjien /Gudang Garam

Baca Juga: Tiga Bank Syariah Milik BUMN akan Merger, Bagaimana Nasib Nasabah dan Karyawan?

Siapa sangka, sosoknya yang kini dikenal sebagai perempuan tajir melintir ini ternyata mendapat kekayaannya dari mendiang sang suami, Tjoa Jien Hwie alias Surya Wonowidjojo.

Meski suaminya telah wafat pada 1985 silam, warisan yang diterima Tan Siok Tjien hingga kini terus beranak-pinak melalui perusahaan rokok yang didirikan Surya Wonowidjojo, yaitu PT Gudang Garam.

Sebagaimana diberitakan Warta Ekonomi dalam artikel "Perusahaan Milik Konglomerat Tan Siok Tjien Sang Miliarder ke-3 RI: Gudang Garam Gigit Jari", pandemi Covid-19 ternyata berimbas cukup signifikan pada performa Gudang Garam khususnya pada paruh pertama tahun 2020 ini.

Cikal bakal Gudang Garam dimulai saat Surya Wonowidjojo memulai kiprahnya sebagai pebisnis industri rokok di Indonesia pada tahun 1958 silam dengan mendirikan industri rumah tangga yang memproduksi rokok bermerek Ingwhie.

Baca Juga: Miliki Aset Terkecil, BRI Syariah Terpilih sebagai Bank Survivor dalam Merger Bank Syariah

Bisnisnya terus bertumbuh hingga pada 26 Juni 1958, Surya Wonowidjojo mengganti mendirikan perusahaan rokok dengan nama Tjap Gudang Garam.

Bahkan, saat ini Gudang Garam sudah memiliki kerajaan bisnis yang lebih besar dengan pendirian sejumlah anak perusahaan.

PT Surya Madistrindo adalah salah satu entitas anak Gudang Garam yang juga berperan penting dalam pendistribusian produk Gudang Garam.

Ibarat peribahasa mujur tak boleh diraih malang tak boleh ditolak, situasi penuh tantangan kala pandemi Covid-19 mau tak mau ikut menggerus performa keuangan Gudang Garam.

Halaman:

Editor: Ririn Handayani

Sumber: Warta Ekonomi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah