Bahasa Jawa dan Sunda Mendunia, Jadi Mata Kuliah Tambahan di Sejumlah Universitas di China

- 14 Oktober 2020, 08:40 WIB
Dokumentasi - Seorang dosen Bahasa Indonesia untuk Penutur Asing dari Xi'an International Studies University (XISU) memberikan paparan tentang pengajaran bahasa Indonesia di kampusnya. (ANTARA/M. Irfan Ilmie)
Dokumentasi - Seorang dosen Bahasa Indonesia untuk Penutur Asing dari Xi'an International Studies University (XISU) memberikan paparan tentang pengajaran bahasa Indonesia di kampusnya. (ANTARA/M. Irfan Ilmie) /

SEPUTAR LAMPUNG - Tak hanya bahasa Indonesia yang sangat diminati di manca negara. 

Sejumlah bahasa dan bahkan budaya daerah di Indonesia juga sangat disukai bahkan beberapa di antaranya dipelajari di sejumlah perguruan tinggi di luar negeri.

Salah satunya di China. Negara Tirai Bambu ini sejak lama dikenal memiliki hubungan yang sangat baik dengan Indonesia di bidang pendidikan, termasuk dalam hal bahasa.

Baca Juga: Melebur Bersama BRI Syariah, BNI Syariah dan Mandiri Syariah Akan Dihapus, Jadi Apakah Nama Barunya?

Mahasiswa jurusan Bahasa Indonesia untuk Penutur Asing (BIPA) di sejumlah perguruan tinggi di China berminat mempelajari Bahasa Jawa dan Bahasa Sunda seperti diberitakan sebelumnya oleh Galamedia.com dalam artikel "Mahasiswa di China Mulai Berminat Belajar Bahasa Sunda dan Jawa".

"Atas usulan beberapa perguruan tinggi tersebut, maka bulan November nanti KBRI yang akan memfasilitasi," kata Atase Pendidikan dan Kebudayaan Kedutaan Besar RI di Beijing, Yaya Sutarya, Selasa, 13 Oktober 2020.

Pada November, KBRI Beijing akan memfasilitasi kursus Bahasa Jawa dan Bahasa Sunda.

Yaya menyebutkan Universitas Negeri Yogyakarta akan memberikan materi pembelajaran Bahasa Jawa, sedangkan Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung mengajarkan Bahasa Sunda kepada mahasiswa BIPA di China.

Baca Juga: Miliki Aset Terkecil, BRI Syariah Terpilih sebagai Bank Survivor dalam Merger Bank Syariah

Halaman:

Editor: Ririn Handayani

Sumber: Galamedia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x