Contoh Soal dan Kunci Jawaban PAS Biologi Kelas 10 SMA Inovasi Pembelajaran Biologi Kurikulum Merdeka

- 9 Mei 2023, 17:40 WIB
Ilustrasi. Contoh dan kunci jawaban soal Biologi kelas 10 SMA Kurikulum merdeka.
Ilustrasi. Contoh dan kunci jawaban soal Biologi kelas 10 SMA Kurikulum merdeka. /Pixabay/

SEPUTARLAMPUNG.COM – Berikut ini contoh dan kunci jawaban soal Biologi kelas 10 SMA Kurikulum merdeka materi inovasi pembelajaran biologi kurikulum merdeka semester genap.

Ulasan contoh soal dan kunci jawaban di bawah ini diharapkan dapat membantu adik-adik dalam mempersiapkan PAS atau UAS serta sebagai pendalaman materi pembelajaran.

Materi yang dibahas pada contoh soal ini adalah inovasi pembelajaran biologi kurikulum merdeka semester genap.

Baca Juga: Update Data Penyaluran PIP per 7 Mei 2023, Cek Apakah Kamu Termasuk Penerimanya di Sini

Pembahasan contoh soal dan kunci jawaban sebagaimana diulas oleh Dian Aulya, S.Pd. Alumnus Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Lampung.

Berikut contoh soal dan kunci Jawaban biologi materi inovasi pembelajaran biologi kurikulum merdeka semester genap:
1. Berikut ini merupakan bakteri yang digunakan dalam pembentukan nata de coco adalah ....

A. Lactobacillus bulgaricus

B. Streptococcus thermophilus

C. Escherichia coli

D. Rhizopus oligosporus

E. Acetobacter xylinum

Baca Juga: Contoh Soal dan Kunci Jawaban PAS Biologi Kelas 10 SMA: Komponen Ekosistem Kurikulum Merdeka Semester Genap

Pembahasan soal:

Nata de coco merupakan salah satu produk makanan yang dihasilkan melalui jenis bioteknologi konvensional. Bioteknologi ini menggunakan seluruh bagian organisme dalam prosesnya. Nata de coco menggunakan peranan bakteri Acetobacter xylinum.

Jawabannya: E.

2. Pernyataan berikut ini yang tepat mengenai bioteknologi konvensional dan bioteknologi modern adalah ...

A. Keduanya menggunakan prinsip rekayasa genetika.

B. Hanya bioteknologi modern yang menggunakan mikroorganisme.

C. Bioteknologi konvensional menerapkan teknik fermentasi sederhana.

D. Bioteknologi modern tidak memerlukan keadaan steril dalam prosesnya.

E. Bioteknologi konvensional menghasilkan lebih banyak produk dalam waktu yang sangat singkat.

Baca Juga: Bantuan KJP Plus Tahap 1 2023 Cair Kapan? Begini Jawaban Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Catat Jadwalnya!

Pembahasan soal:

Bioteknologi konvensional umumnya hanya dilakukan dengan cara sederhana, yaitu fermentasi sederhana dengan menggunakan mikroorganisme tertentu. Bioteknologi ini telah berkembang lebih dahulu bahkan sebelum istilah gen ditemukan sehingga pelaksanaannya tidak memerlukan teknik rekayasa genetika. Sebaliknya, bioteknologi modern memerlukan peralatan canggih, umumnya terjadi dengan rekayasa genetika, dan dapat menghasilkan produk yang lebih banyak dan lebih cepat.

Jawabannya: C

3. Jagung transgenik sudah banyak ditanam secara luas dan besar-besaran karena lebih ramah lingkungan dengan cara menekan penggunaan pestisida. Meskipun begitu, ternyata jagung transgenik masih juga membawa dampak negatif di beberapa bidang seperti bidang ekonomi. Dampak negatif penanaman jagung transgenik pada bidang ekonomi adalah ....

A. tanah petani menjadi tercemar dengan produk transgenik

B. produk bioteknologi harus ditanam pada lahan yang luas sehingga memerlukan biaya

C. produk bioteknologi mengakibatkan hilangnya plasma nutfah

D. petani tradisional merugi karena kalah bersaing dengan tanaman transgenik

E. produk transgenik menjadi produk yang tidak laku karena menimbulkan alergi pada setiap orang

Baca Juga: Link Download Buku PDF Sejarah Kelas 10 SMA Kurikulum Merdeka Belajar untuk Siswa dan Guru

Pembahasan soal:

Petani tradisional yang menanam jagung non transgenik, tentu lebih banyak dalam mengeluarkan biaya salah satunya biaya untuk membeli pestisida. Hal ini agar jagung mereka tidak diserang hama, sehingga tetap dapat dilakukan pemanenan. Dengan adanya tanaman transgenik yang lebih diminati dan ditanam, tentunya petani tradisional merugi karena kalah bersaing dengan jagung transgenik yang sedang banyak diminati.

Jawabannya: D

*) Disclaimer: artikel ini bertujuan untuk membantu siswa belajar untuk persiapan menghadapi PAS atau UAS 2023. Soal-soal yang disajikan bersifat prediksi bukan merupakan bocoran soal.***

Editor: Ririn Handayani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x