Hari Terakhir Pendaftaran UTBK SNBT 2023, Pastikan Kamu Telah Lakukan Hal Ini!

- 14 April 2023, 07:00 WIB
Perhatikan beberapa hal ini untuk pastikan dirimu terdaftar sebagai peserta UTBK SNBT 2023, sebelum batas waktu pendaftaran ditutup hari ini, Jumat, 14 April 2023.
Perhatikan beberapa hal ini untuk pastikan dirimu terdaftar sebagai peserta UTBK SNBT 2023, sebelum batas waktu pendaftaran ditutup hari ini, Jumat, 14 April 2023. //Pexels/Pixabay/

SEPUTARLAMPUNG.COM - Hari ini, Jumat, 14 April 2023, merupakan batas waktu penutupan pendaftaran UTBK SNBT 2023.

Ada beberapa hal yang harus diperhatikan oleh para calon mahasiswa agar terdaftar sebagai peserta UTBK SNBT 2023.

Simak hal-hal yang harus dipastikan oleh para peserta UTBK SNBT 2023 selengkapnya, di bawah ini.

Baca Juga: April 2023 Ada Gerhana Matahari Hibrida, Tanggal Berapa? Ini Dampak dan Cara Aman Melihatnya Menurut Dosen ITB

UTBK SNBT 2023 merupakan salah satu jalur yang harus diikuti oleh para calon mahasiswa yang ingin melanjutkan pendidikan di salah satu Perguruan Tinggi Negeri (PTN) di Indonesia.

Hingga 11 April 2023, terdata bahwa ada sebanyak 664.947 peserta yang telah resmi mendaftar UTBK SNBT 2023, serta sejumlah 1.291.818 calon pendaftar.

Adapun pendaftaran UTBK SNBT 2023, akan ditutup pada Jumat, 14 April 2023 pada pukul 15.00 WIB.

Sehingga seluruh calon pendaftar yang belum menyelesaikan pendaftarannya, harus segera memastikan seluruh tahapan pendaftaran telah dilakukan untuk resmi terdaftar sebagai peserta UTBK SNBT 2023.

Halaman:

Editor: Ririn Handayani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x