Kunci Jawaban IPA Kelas 9 SMP Semester 2 Halaman 11 12 18, Magnet Batang, Magnet U, dan Magnet Lainnya

- 27 Januari 2022, 14:40 WIB
Ilustrasi magnet, pembahasan soal IPA Kelas 9 SMP/MTS.
Ilustrasi magnet, pembahasan soal IPA Kelas 9 SMP/MTS. /Gulielmus/pixabay

SEPUTARLAMPUNG.COM – Berikut ini pembahasan soal IPA Kelas 9 SMP/MTS yang bersumber dari buku Kemendikbud revisi 2017, tentang kemagnetan dan pemanfaatannya.

Ulasan jawaban dan materi soal di bawah ini diharapkan dapat membantu orangtua dalam mendampingi putra-putrinya belajar di rumah.

Pada soal IPA Kelas 9 SMP ini akan belajar mengenai kemagnetan dan pemanfaatannya. Materi yang dijabarkan yaitu cara membuat magnet dan pola medan magnet.

Pembahasan materi dalam artikel ini diulas oleh Dian Aulya, S.Pd. Alumnus Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Lampung.

Berikut pembahasan soal IPA Kelas 9 SMP Halaman 11 12 18:

Baca Juga: Tepat 14 Tahun Lalu 27 Januari 2008, Mantan Presiden RI Meninggal Dunia: Simak Masa Remaja Soeharto di Sini

Ayo, Kita Diskusikan (Halaman 11)

Apakah benda yang ditolak oleh magnet dapat dikategorikan sebagai benda diamagnetik?

Jawaban:

Benda yang ditolak oleh magnet dapat dikategorikan sebagai benda diamagnetik, misal perak, emas, tembaga, dan bismut.

Ayo, Kita Lakukan (Halaman 12-13)

Aktivitas 6.2 Membuat Magnet

Apa yang harus kamu lakukan?

Apa yang perlu kamu diskusikan?

Benda yang ditolak oleh magnet dapat dikategorikan sebagai benda diamagnetik, misal perak, emas, tembaga, dan bismut.

Ayo, Kita Lakukan (Halaman 12-13)

Aktivitas 6.2 Membuat Magnet

Apa yang harus kamu lakukan?

Apa yang perlu kamu diskusikan?

Baca Juga: Ambil Dana Rp3 Juta dari Bantuan PKH Januari 2022, Cek Dulu Namamu di cekbansos.kemensos.go.id, Ini Langkahnya

1. Berdasarkan langkah kerja 1, amati peristiwa yang terjadi pada paku pertama dan kedua. Apakah paku pertama menarik paku kedua?

Jawaban: Paku pertama dapat menarik paku kedua.

2. Berdasarkan langkah kerja 2, apabila arah lilitan pada paku diubah dari atas ke bawah, apakah interaksi yang terjadi pada rangkaian paku dengan kutub-kutub magnet (seperti pada kegiatan langkah 3) sama? Jika hasilnya berbeda, coba identifikasi mengapa berbeda? Jika hasilnya sama, coba identifikasi mengapa sama?

Jawaban: Paku yang dililiti kawat DC akan menarik paku lainnya (berperan sebagai magnet)

3. Berdasarkan langkah kerja 3, bagaimana pengaruh arah gerak menggosok paku pada magnet dengan kutub yang terbentuk pada magnet?

Jawaban: Paku yang telah digosokkan pada magnet akan dapat menarik paku lainnya.

Apa yang dapat kamu simpulkan?

Uraikan prinsip dasar cara pembuatan magnet yang sesuai dengan langkah kerja 1, 2, dan 3!:

Benda, seperti paku, dapat dijadikan magnet dengan cara didekatkan (induksi), dialiri arus listrik DC (elektromagnet), dan digosok.

Baca Juga: BOCORAN Boruto Episode 234, Karakter Jahat Baru Muncul? Ini Jadwal Rilis dan Spoilernya

Ayo, Kita Lakukan (Halaman 18)

Apa yang perlu kamu diskusikan?

Bagian manakah dari magnet batang, magnet U, dan magnet lainnya yang paling banyak ditempeli pasir besi? Mengapa?

Jawaban:

Bagian magnet yang banyak ditempeli pasir besi adalah ujung kutub utara dan kutub selatan, baik dari magnet batang maupun magnet U. Hal ini dikarenakan pada bagian tersebut pengaruh medan magnet paling besar.

Apa yang dapat kamu simpulkan?

Berdasarkan percobaan dan diskusi yang telah kamu lakukan, apa yang dapat kamu simpulkan?

Jawaban:

Terdapat daerah di sekitar magnet yang terkena pengaruh gaya magnet atau disebut medan magnet.

*) Disclaimer: Jawaban dalam artikel ini hanya sebagai referensi belajar. Untuk pertanyaan terbuka, siswa dan orang tua dapat mengembangkan jawaban yang lebih baik.***

Editor: Ririn Handayani

Sumber: Buku Kemdikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x