Jawaban Kelas 3 SD Tema 4 Halaman 125 126 Subtema 3: Tulislah kalimat penyelesaian masalah pada teks!

18 November 2021, 11:45 WIB
Kunci Jawaban Kelas 3 SD Tema 4 Halaman 125 126 Subtema 3 /BenjaminNelan/Pixabay

SEPUTARLAMPUNG.COM - Berikut ini ulasan materi Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 Kelas 3 SD/MI Tema 4 Kewajiban dan Hakku. Kali ini kita akan mengulas mengenai menuliskan kalimat penyelesaian masalah pada teks.

Materi ini ada pada Tema 4 Subtema 3 Pembelajaran 5 Kewajiban dan Hakku dalam Bertetangga, halaman 125 dan 126.

Adik-adik apabila sudah mencoba dan mengalami kesulitan, dapat meminta bantuan dengan orang tua, kakak atau yang bisa mengarahkan agar dapat memahami pembahasan ini.

Baca Juga: CEK SEKARANG! KJP Plus Tahap 2/2021 Telah Cair ke Rekening Siswa SD-SMK, Jika Muncul Ciri-Ciri Ini

Manfaat yang didapat siswa dari materi ini yang bisa mereka praktikkan dalam kehidupan sehari-hari antara lain mengenai menuliskan kalimat penyelesaian masalah pada teks, juga dapat mengetahui kewajiban kita terhadap cara merawat dan memelihara hewan pelihara.

Bahasan materi dalam artikel ini diulas Oleh Aulia Rachma Dinantika, S.Pd. Alumnus Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Lampung.

Berikut ini materi kunci jawaban untuk menjadi referensi serta tambahan pemahaman mengenai menuliskan kalimat penyelesaian masalah pada teks.

Ayo Membaca (Halaman 125 – 126)

Amati teks tentang masalah hewan peliharaan! Temukan kalimat penyelesaian masalah! Jelaskan maksudnya! Tulislah kalimat penyelesaian masalah pada teks!

Jawaban:

Beberapa kalimat yang menunjukan penyelesaian masalah antara lain sebagai berikut.

Baca Juga: UPDATE KJMU Hari Ini: Bantuan KJMU untuk Mahasiswa Cair Kapan? Segera Cek Status Penerima di kjp.jakarta.go.id

1. Jangan membiarkan hewan peliharaan berkeliaran bebas di lingkungan.

Maksudnya kita tidak boleh membiarkan hewan peliharaan berkeliaran di lingkungan rumah tetangga.

2. Memberi makan dan minum yang cukup dengan teratur.

Maksudnya hewan peliharaan harus diberi makan supaya dapat berkembang dengan baik.

3. Menyediakan kandang untuk tempat hewan peliharaan.

Maksudnya hewan peliharaan harus memiliki kandang sebagai tempat tinggal.

4. Membersihkan hewan peliharaan dan kandangnya secara teratur.

Maksudnya hewan yang kita pelihara harus dibersihkan, misalnya dengan cara memandikan hewan.

Baca Juga: INFO PIP TERBARU: Dana PIP Telah Cair ke 11,3 Juta Siswa SD-SMA, Ini Bocoran Pencairan PIP Selanjutnya

Ayo Bercerita (Halaman 126)

Ceritakan pengalamanmu di depan kelas tentang memelihara hewan peliharaan!Ceritakan juga kewajiban kita jika memiliki hewan peliharaan!

Jawaban:

Beberapa waktu yang lalu ikan cupang merupakan jenis ikan yang digemari anak-anak. Sayapun mulai mencoba serius untuk memelihara cupang-cupang itu.

Ikan cupang merupakan salah satu ikan air tawar yang mudah dirawat. Ikan ini dapat ditempatkan di akuarium atau toples. Ikan cupang juga tidak memerlukan alat sirkulasi udara seperti ikan lainnya.

Meskipun tidak terlalu sulit, namun kita harus tetap merawat ikan cupang ini dengan baik dan benar. Saya membeli semua bahan yang dibutuhkan untuk memelihara ikan tersebut. Selain itu saya juga memberi makan yang cukup dengan teratur.

Saya menyediakan kandang berupa akuarium untuk tempat tinggal ikan. Seminggu sekali saya membersihkan akuarium dan mengganti airnya. Ternyata hewan peliharaan yang dijaga dengan baik, membuat lingkungan menjadi nyaman.

Demikian ulasan materi dan kunci jawaban mengenai menuliskan kalimat penyelesaian masalah pada teks.

Baca Juga: SISWA SD-SMA JANGAN LAKUKAN 3 Hal Ini Jika Tidak Ingin Dana PIP Hangus, Tanggal Berapa Cair November 2021?

*) Disclaimer: pembahasan materi dan kunci jawaban dalam artikel ini hanya sebagai panduan bagi orang tua dalam mendampingi belajar siswa. Jawaban tidak bersifat mutlak.

**) Bahasan materi jawaban ini sebelumnya telah tayang di SeputarLampung.com dengan judul “Kunci Jawaban Tema 4 Kelas 3 SD Halaman 125 126 128 129 Subtema 3: Kewajiban dan Hakku dalam Bertetangga”.***

Editor: Dzikri Abdi Setia

Sumber: Buku Tematik Kemendikbud

Tags

Terkini

Terpopuler