Berapa Ranking FIFA Timnas Indonesia dan Thailand, Usai Final AFF 2020? Ternyata, Vietnam Lebih Unggul

- 2 Januari 2022, 11:30 WIB
Tim nasional Indonesia menjadi runner-up di Piala AFF 2020.
Tim nasional Indonesia menjadi runner-up di Piala AFF 2020. /Tangkap layar Instagram/@pssi

Walaupun gagal juara, ranking FIFA Indonesia bisa dikatakan membaik setelah melewati laga-laga sejak fase grup sampai final piala AFF 2020.

Berdasar ranking FIFA yang resmi rilis tanggal 23 Desember 2021, posisi Indonesia mengalami kenaikan dua posisi dibanding posisi bulan November 2021 atau sebelum AFF 2020 berlangsung.

Sebelum mengikuti AFF 2020, Timnas Indonesia berada di peringkat 166 ranking FIFA sementara di 23 Desember 2021 naik ke posisi 164.

Dilansir dari akun twiter @footyranking, Minggu, 2 Januari 2021, Indonesia diprediksi mengalami kenaikan poin meski sedikit yaitu +0,98 poin.

Baca Juga: Siaran TV Analog Dihentikan per April 2022, Ini Cara Mudah Dapatkan Channel TV Digital

Perlu diketahui, kenaikan poin Indonesia di atas bukan dihasilkan dari perhitungan resmi dari FIFA.

Namun hasil simulasi dari situs-situs penyedia statistik sepakbola biasanya tidak jauh berbeda dengan perhitungan resmi nantinya.

Berikut ranking FIFA negara-negara peserta AFF 2020 rilisan terbaru 23 Desember 2021.

AFF Cup rank 1: Vietnam (world rank 98), 1.212,54 pts
AFF Cup rank 2: Thailand (world rank 115), 1.156,16 pts
AFF Cup rank 3: Filipina ( world rank 128), 1.129,21 pts
AFF Cup rank 4: Myanmar (world rank 152), 1.044,56 pts
AFF Cup rank 5: Malaysia (world rank 154), 1.034,63 pts
AFF Cup rank 6: Singapura (world rank 160), 1.003,39 pts
AFF Cup rank 7: Indonesia (world rank 164),982,31 pts
AFF Cup rank 8, Kamboja (world rank 171), 966,61 pts
AFF Cup rank 9: Laos (world rank 187), 904,60 pts
AFF Cup rank 10: Brunai DS (world rank 188), 903,90 pts
AFF Cup rank 11: Timor Leste (world rank 196), 873,13 pts.

Baca Juga: Jadi Spesialis Runner Up dalam Piala AFF, Berapa Hadiah yang Diperoleh Timnas Indonesia? Simak Infonya di Sini

Halaman:

Editor: Desy Listhiana Anggraini

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah