Fakta Mengejutkan Sebelum Meninggal, Manager Maradona: Dia Mengunci Diri di Rumah Berbulang-Bulan

- 26 November 2020, 18:44 WIB
Diego Maradona meraih puncak kesuksesannya ketika bermain untuk Napolii.*
Diego Maradona meraih puncak kesuksesannya ketika bermain untuk Napolii.* /Twitter.com/@en_sscnapoli

SEPUTAR LAMPUNG – Ada fakta mengejutkan sebelum Diego Maradona meninggal dunia. Fakta mengejutkan ini disampaikan Stefano Ceci.

Fakta tentang sang legenda sepakbola Argentina tersebut mengalami depresi yang disebabkan pandemi Covid-19.

Bahkan saking depresinya, pemain bintan Napoli dan Barcelona pada masanya ini mengunci diri di rumah selama berbulan-bulan.

Baca Juga: Jadwal Liga Europa Pekan ke-4, Menanti Kebangkitan AC Milan Live di SCTV dan Vidio.com

Tak hanya merasa depresi selama harus menjalani isolasi mandiri saja, Maradona depresi juga karena tak dapat menemui keluarganya akibat pandemi yang belum berlangsung membaik di semua negara.

Akibat pandemi inilah, Maradona selalu di rumah hanya berteman dengan seorang koki dan seorang pembantu. Dia tak bisa bertemu keluarganya, sejak awal pandemi terjadi mewabah di banyak negara.

Belum lagi penyakit yang diderita Maradona yang mengharuskannya keluar masuk rumah sakit, bahkan dioperasi.

Baca Juga: Uni Emirat Arab Berdamai dengan Israel, 12 Negara Muslim Dikabarkan Langsung Terkena Imbasnya

Artikel ini sebelumnya telah tayang di Pikiran-Rakyat.com dengan judul: Sebelum Meninggal Dunia, Diego Maradona Ternyata Sempat Depresi karena Pandemi Covid-19

 

"Dia mengunci diri di rumah selama berbulan-bulan. Dia ditemani seorang koki dan seorang pembantu. Bahkan dia belum bertemu dengan keluarganya sejak awal pandemi," papar Ceci seperti dilansir dari Football Italia.

Hal ini dikatakan Ceci saat menjelaskan terkait kondisi kesehatan Diego Maradona saat mendapatkan perawatan terkait penggumpalan darah di otak.

Baca Juga: Tips Atasi si Cantik Bunga Calathea yang Sensitif dan Sedikit Rewel, Salah Satunya Beri Kasih Sayang

Sebagai informasi, di awal bulan November 2020 mantan bintang sepakbola yang pernanh membela tim Napoli dan Barcelona ini harus mendapatkan perawatan di rumah sakit.

Ia harus di operasi akibat adanya penggumpalan darah di otak.

Setelah pulih, Maradona diperbolehkan pulang dan tetap harus mendapatkan perawatan. Ia juga harus masuk rehabilitasi terkait kecanduan pada alkohol.

Baca Juga: Asyik Nyabu, Pemuda Asal Way Kanan Lampung Diringkus Polisi di Kebumen

Namun selang dua pekan setelah pulang dari rumah sakit, Diego Maradona dilaporkan mengalami serangan jantung.

Ia dilaporkan meninggal dunia akibat serangan jantung tersebut.

Maradona dilaporkan meninggal dunia pada Rabu pagi waktu setempat, di Kota Tigre.*** (Aldiro Syahrian/Pikiran Rakyat)

Editor: Dzikri Abdi Setia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x