CEK Sekarang! Bansos Rp600.000 Cair dari Program Ini, Disalurkan ke KKS Rekening BRI, BNI, Bank Mandiri Kapan?

- 15 Februari 2024, 10:00 WIB
Cek Bansos dari Kemensos yang cair ke KKS Rekening BRI, BNI, Bank Mandiri.
Cek Bansos dari Kemensos yang cair ke KKS Rekening BRI, BNI, Bank Mandiri. /cekbansos.kemensos.go.id/kolase Seputarlampung.com

SEPUTARLAMPUNG.COM - Bantuan sosial (bansos) sebesar Rp600.000 akan cair ke Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) rekening BRI, BNI, Bank Mandiri.

Bansos tersebut merupakan salah satu program bantuan pemerintah tahun 2024 untuk keluarga penerima manfaat (KPM).

Sebagaimana diketahui, pemerintah telah menyiapkan anggaran yang diambil dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) untuk penyaluran bansos 2024.

Baca Juga: POPULER Hari Ini: Apakah Quick Count Sah, Penjelasan MUI tentang Hukum Politik Uang dan Jari Kena Tinta Pemilu

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menjelaskan bahwa bansos yang disalurkan termasuk program perlindungan sosial (perlinsos).

Perlinsos tahun 2024 mencakup berbagai program, di antaranya Program Keluarga Harapan (PKH) untuk 9,9 juta KPM, BPNT Kartu Sembako untuk 18,7 juta KPM, serta bantuan langsung tunai (BLT) El Nino untuk 18,6 juta KPM.

Termasuk juga subsidi BBM, listrik, bunga kredit usaha rakyat (KUR), hingga bantuan pangan yang disalurkan pada 2024.

Selain itu, pemerintah juga akan menyalurkan bantuan pendidikan seperti PIP dan KIP Kuliah.

Baca Juga: Pendaftaran SNBP 2024 Dibuka Hari Ini, Cek 10 Jurusan Favorit di Universitas Sriwijaya, S1 Manajemen Unggul!

Bansos 2024 diberikan kepada KPM yang dinyatakan layak menerima bantuan.

Mekanisme penyaluran bansos 2024 dilakukan melalui Kementerian Sosial (Kemensos) dengan data terpadu kesejahteraan sosial (DTKS).

Selain itu, data tambahan dari Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) yang berfokus pada upaya pengentasan kemiskinan ekstrem juga digunakan sebagai acuan pemberian bansos tahun ini.

Lantas, bansos apa yang cair sebesar Rp600.000 ke KKS BRI, BNI, hingga Bank Mandiri?

Baca Juga: Dapat Bansos Beras 10 Kg tapi BLT Rp600.000 Tidak Cair, Kenapa? Ini Kata Menko Airlangga

Bansos Rp600.000 tersebut berasal dari PKH maupun BPNT Kartu Sembako.

KPM penerima PKH tahap 1 2024 akan mendapatkan bansos Rp600.000 apabila masuk dalam kategori lansia dan disabilitas.

PKH tahap 1 2024 akan disalurkan pada Januari, Februari, atau Maret 2024. Berdasarkan keterangan Menkeu Sri Mulyani, bansos diperkirakan cair awal tahun atau Maret 2024 jelang Idul Fitri.

Bansos PKH 2024 cair ke 7 golongan dengan nominal yang berbeda-beda, yaitu:

- Ibu Hamil/Nifas Rp 3.000.000 per tahun atau Rp750.000 per tahap
- Anak Usia Dini 0 sd 6 Tahun Rp 3.000.000 per tahun atau Rp750.000 per tahap
- Pendidikan Anak SD/Sederajat Rp 900.000 per tahun atau Rp225.000 per tahap
- Pendidikan Anak SMP/Sederajat Rp 1.500.000 per tahun atau Rp375.000 per tahap
- Pendidikan Anak SMA/Sederajat Rp 2.000.000 per tahun atau Rp500.000 per tahap
- Penyandang Disabilitas berat Rp 2.400.000 per tahun atau Rp600.000 per tahap
- Lanjut Usia Rp 2.400.000 per tahun atau Rp600.000 per tahap

Baca Juga: Pendaftaran PIP SD-SMA Dibuka Februari 2024? Ini Syarat dan Cara Daftar agar Dapat Bansos Rp450.000-Rp1,8 Juta

Sementara KPM BPNT 2024 juga akan menerima Rp600.000 apabila pemerintah merapel penyaluran BPNT per 3 bulan.

BPNT Sembako disalurkan Rp200.000 per bulan dengan total Rp2,4 juta per tahun per KPM.

Kriteria penerima BPNT yaitu:

- KPM yang menerima BPNT harus terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kemensos

- KPM penerima BPNT terdiri atas KPM PKH dan KPM non PKH.

- KPM BPNT adalah keluarga dengan kondisi sosial ekonomi 25% terendah di tempat tinggal atau domisilinya.

Demikian info terbaru pencairan bansos Rp600.000 untuk KPM PKH kategori lansia dan disabilitas, serta untuk KPM BPNT 2024.***

Editor: Dzikri Abdi Setia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x