Jadwal Pencairan PKH Tahap 1 2024 Dibocorkan Menkeu Sri Mulyani, Benar pada Januari?

- 12 Januari 2024, 13:05 WIB
 Inilah info terbaru pencairan bansos PKH tahap 1 2024.
Inilah info terbaru pencairan bansos PKH tahap 1 2024. /Rika Widiastuti/Seputarlampung.com

SEPUTARLAMPUNG.COM - Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH) menantikan pencairan dana bantuan sosial (bansos) ini pada Januari 2024.

Seperti diketahui, jika melansir dari jadwal resmi pencairan PKH oleh Kementerian Sosial (Kemensos), dana PKH pencairannya dilakukan sebanyak 4 tahap.

Di mana tahap 1 dicairkan antara Januari, Februari, dan Maret.

Baca Juga: Dana PIP 2024 Sebesar Rp1,8 Juta Hangus karena Ini, Ingat Aktivasi Rekening BRI BNI BSI Tinggal 19 Hari Lagi

Lalu apakah dana PKH tahap 1 2024 akan cair pada Januari 2024?

Dilansir dari keterangan Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani, pencairan dana PKH tahap 1 2024 tidak akan dilakukan pada Januari.

Dia memberikan bocoran bahwa pencairan dana PKH tahap 1 2024 akan cairkan pada Maret atau jelang Lebaran Idul Fitri.

"[Cair] awal Tahun atau sekitar bulan Maret, biasanya jelang Lebaran [Idul Fitri], untuk Kartu Sembako [BPNT] biasanya itu tiap bulan akan disampaikan oleh Kementerian Sosial [Kemensos]," ungkap Sri Mulyani seperti dikutip dari unggahan video akun YouTube Sekretariat Presiden pada Jumat, 12 Januari 2024.

Baca Juga: Link Download Buku Pendidikan Pancasila Kelas 10 SMA Kurikulum Merdeka Belajar untuk Siswa dan Guru

Halaman:

Editor: Dzikri Abdi Setia

Sumber: Sekretariat Presiden


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x