Kisah Cinta Cucu Pendiri Pondok Pesantren dengan Pria yang Kini Jadi Calon Presiden 2024, Siapa Dia?

- 12 Januari 2024, 08:15 WIB
Siti Atikoh, cucu pendiri pondok pesantren Roudlotus Sholihin.
Siti Atikoh, cucu pendiri pondok pesantren Roudlotus Sholihin. /Instagram.com/@atikoh.s

SEPUTARLAMPUNG.COM – Kesuksesan Ganjar Pranowo sekarang tak lepas dari peran dan dukungan istri, Siti Atikoh.

Siti Atikoh kerap terlihat mendampingi sang suami ketika menjalankan tugas baik sebagai Gubernur maupun masa-masa sang suami kampanye pemilu sebagai calon Presiden (Capres) 2024.

Terlebih lagi peran perempuan sudah terbukti dari posisi Ganjar Pranowo saat menjabat sebagai Gubernur Jawa Tengah selama dua periode.

Baca Juga: 13 Januari Peringati Hari Apa? Ada Public Radio Broadcasting Day dan Momen Penting Lainnya di Tanggal Ini

Tak heran banyak yang penasaran seperti apa kisah cinta antara Ganjar Pranowo dan Siti Atikoh?

Siti Atikoh Supriyanti lahir di Purbalingga pada November 1971. Ia merupakan anak dari Akhmad Musodik Supriyadi dan Astuti Supriyadi.

Perempuan berusia 52 tahun ini merupakan cucu seorang kiai berpengaruh di lingkungan Nahdlatul Ulama di Karanganyar, Purbalingga.

Kakeknya adalah Kiai Hisyam Abdul Karim, pendiri Pondok Pesantern Roudlotus Sholihin di Pedukuhan Sokawera, Desa Kalijaran, Karanganyar, Purbalingga.

Pada tahun 1990, ia menempuh studi di Fakultas Teknologi Pertanian, Universitas Gadjah Mada.

Halaman:

Editor: Dzikri Abdi Setia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x