Jakarta Fair 2023 Dibuka Besok, Berapa Harga Tiket Masuk dan Bundling Tiket Konser? Ini Cara Beli

- 13 Juni 2023, 18:40 WIB
Jakarta Fair 2023 dibuka. Ini daftar haga tiket masuk dan tiket plus konser (bundling).
Jakarta Fair 2023 dibuka. Ini daftar haga tiket masuk dan tiket plus konser (bundling). /tangkap layar jakartfair.co.id

SEPUTARLAMPUNG.COM – Jakarta Fair 2023 atau Pekan Raya Jakarta (PRJ) Kemayoran akan dibuka mulai besok, 14 Juni 2023. Simak jadwal buka dan daftar harga tiket masuk mulai tiket biasa hingga bundling tiket konser di sini.

Event Jakarta Fair 2023 merupakan agenda tahunan Pemprov DKI Jakarta, yang menyuguhkan sederet acara menarik seperti konser artis papan atas, karnaval, pemilihan Miss Jakarta Fair, kuliner nusantara, wahana main, pesta kembang api, dan pameran UMKM.

Jakarta Fair 2023 yang hadir sekaligus memeriahkan HUT DKI Jakarta pada 22 Juni akan digelar selama 32 hari, yakni mulai 14 Juni hingga 16 Juli 2023.

Baca Juga: Siapa Saja Artis yang Konser di Jakarta Fair 2023? Ini Jadwal Buka dan Daftar Harga Tiket Masuk PRJ Kemayoran

Jadwal Jakarta Fair 2023

Berikut ini jadwal buka Jakarta Fair 2023 dikutip Seputarlampung.com dari laman resminya:

Senin-Kamis: 15.30-22.00 WIB

Jumat: 15.30-23.00 WIB

Sabtu dan Minggu: 10.00 -23.00 WIB

Hari Libur: 10.00-23.00 WIB

Harga Tiket Masuk Jakarta Fair 2023

Tiket Tanpa Konser

Senin 15.30 - 22.00: Rp30.000

Selasa-Kamis 15.30 - 22.00: Rp40.000

Jumat 15.30 - 23.00: Rp50.000

Sabtu-Minggu 10.00 - 23.00: Rp50.000

Baca Juga: Sempat Tertunda, Pemkab Pringsewu akan Gelar Pringsewu Expo 2023 dalam Rangka Hari Jadi ke-14 pada Juni Ini

Tiket dengan Konser (Bundling) dibandrol dengan harga mulai Rp70.000-Rp175.000. Untuk detailnya, bisa cek langsung ke laman https://jakartafair.co.id/jadwal-konser.

Bagi lansia di atas 60 tahun dan anak-anak dengan tinggi di bawah 1 meter tidak perlu membeli tiket alias bisa masuk secara gratis. Lansia hanya perlu menunjukkan KTP dan anak-anak akan diukur di tempat untuk cek tinggi badannya.

Adapun artis top tanah air yang dijadwalkan akan gelar konser di Jakarta Fair 2023 di antaranya ada Tipe-X, Lyodra, Tiara Andini, Mahalini, Feel Koplo, Diskopantera, Slank, Padi Reborn, D’Masiv, Fortwnty, Kangen Band, Fiersa Besari, Maliq n D’Essentials, dan lainnya.

Baca Juga: Jangan Sampai Ketinggalan, Indonesia Open 2023 Selama Seminggu! Simak Jadwal Lengkapnya Disini

Cara Beli Tiket Jakarta Fair 2023

Berikut ini adalah cara beli tiket Jakarta Fair 2023. Pembelian tiket dapat dilakukan melalui www.jakartafair.co.id dan www.eventguide.id dengan cara:

- Akses situs www.jakartafair.id.

- Pilih opsi ‘Beli Tiket’.

- Pilih hari kunjungan dan jumlah tiket.

- Klik ‘Pesan Sekarang’.

- Isi data diri yang valid sesuai dengan Kartu Tanda Penduduk (KTP).

- Klik ‘Metode Pembayaran’ dan selesaikan pembelian tiket.

- Jika proses pembayaran berhasil, E-ticket akan dikirimkan ke alamat email.

Demikian info terbaru Jakarta Fair 2023 lengkap daftar artis yang akan konser, jadwal buka, hingga harga tiket masuk dan tiket bundling.***

Editor: Ririn Handayani

Sumber: jakartafair.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah