Biodata dan Profil Laksamana Yudo Margono, Calon Panglima TNI Lengkap dengan Nama Istri dan Total Kekayaan

- 3 Desember 2022, 08:15 WIB
Biodata dan Profil Laksamana Yudo Margono, Calon Panglima TNI
Biodata dan Profil Laksamana Yudo Margono, Calon Panglima TNI //Pikiran Rakyat/Amir Faisol

SEPUTARLAMPUNG.COM – Berikut biodata dan profil Laksamana Yudo Margono, calon panglima TNI, lengkap dengan nama istri dan total kekayaan.

Nama Laksamana TNI Yudo Margono mendadak ramai diperbicarakan di media sosial, karena disebut akan menjadi panglima TNI menggantikan Andika Perkasa sebagai Panglima TNI saat ini.

Pergantian ini dilakukan, karena Panglima TNI Andika Perkasa telah memasuki masa pensiun dan Presiden Jokowi segera memilih nama calon Panglima TNI yang layak menggantikan Jenderal Andika Perkasa.

Baca Juga: Login rekrutmenbersama.fhcibumn.id, Jadwal dan Cara Daftar Rekrutmen FHCI BUMN 2022, Kapan Pengumumannya?

Sosok Yudo Margono yang saat ini menjabat sebagai Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana disebut memenuhi kriteria, apalagi langsung dipilih oleh Presiden Joko Widodo.

Pada Jumat sore 2 Desember 2022, Komisi I DPR RI dalam rapat internalnya menyetujui Laksamana TNI Yudo Margono sebagai Panglima TNI, setelah yang bersangkutan menjalani rangkaian uji kelayakan dan kepatutan calon Panglima TNI.

"Setelah mempertimbangkan pandangan fraksi dan anggota, maka Komisi I DPR RI memberikan persetujuan pengangkatan Laksamana Yudo Margono sebagai Panglima TNI," kata Ketua Komisi I DPR RI Meutya Hafid di Kompleks Parlemen, Jakarta, seperti dikutip dari laman Antara News.

Ia menjelaskan seluruh fraksi menyatakan setuju pengangkatan Laksamana Yudo Margono sebagai Panglima TNI, sehingga dalam rapat internal Komisi I DPR tidak dilakukan pemungutan suara.

“Persetujuan tersebut dilakukan setelah Komisi I DPR melakukan uji kelayakan dan kepatutan terhadap Laksamana Yudo yang berlangsung selama tiga jam,” tambahnya.
Kendati demikian, dalam rapat internal Komisi I DPR juga menyetujui pemberhentian Jenderal TNI Andika Perkasa sebagai Panglima TNI.

Halaman:

Editor: Ririn Handayani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x