Daftar Nama Penerima BLT BBM Rp 600 Ribu Bisa Cek di Link Ini, Tanggal Berapa Bansos Cair pada September 2022?

- 1 September 2022, 11:45 WIB
Ilustrasi bansos BBM.
Ilustrasi bansos BBM. /pixabay/ekoanug

SEPUTARLAMPUNG.COM - Daftar nama penerima BLT BBM Rp 600 Ribu Bisa Cek via Link Ini, kapan bantuan langsung tunai cair di September 2022?

Memasuki September 2022, diperkirakan aka nada penyaluran bansos dan BLT oleh pemerintah kepada penerima manfaat yang memenuhi kriteria.

Salah satu bansos dan BLT yang disalurkan bulan September 2022 adalah BLT BBM Rp 600 Ribu.

BLT BBM tersebut akan diberikan sebesar Rp150 ribu dan disalurkan sebanyak 4 kali, sehingga setiap penerima akan mendapatkan bantuan dengan total Rp 600 ribu.

Baca Juga: BLT BBM Rp600 Ribu 2022 Sudah Mulai Cair, Ini Jadwal Pencairan dan Cara Daftar DTKS agar Dapat Bansos

Selain Bantuan Langsung Tunai (BLT) BBM, ada Bantuan subsidi upah (BSU) dan BLT untuk Sektor Transportasi.

Bantuan subsidi upah (BSU) akan diberikan kepada 16 juta pekerja. Untuk bantuan subsidi gaji ini, akan disalurkan kepada pekerja dengan gaji maksimum Rp3,5 juta per bulan, sebesar Rp600 ribu.

Selanjutnya, ada bantuan BLT untuk Sektor Transportasi, yakni bantuan diatur oleh pemerintah daerah dengan menggunakan 2 persen dari dana transfer umum yaitu DAU dan DBH.

Sementara itu, untuk kriteria penerima bantuan BLT BBM Rp 600 Ribu adalah kelompok yang paling miskin dan rentan.

Halaman:

Editor: Desy Listhiana Anggraini

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah