Ramai dan Viral di Instagram, Ustadz Abdul Somat Kenakan Baju KPK dan Wajahnya Tertunduk, Ada Apakah?

- 19 April 2022, 10:45 WIB
UAS gunakan pakaian dengan tulisan KPK/ instagram @ustadzabdulsomad_official.*
UAS gunakan pakaian dengan tulisan KPK/ instagram @ustadzabdulsomad_official.* /

SEPUTARLAMPUNG.COM – Saat ini sedang ramai dan viral di Instagram, Ustadz Abdul Somad (UAS) kenakan baju KPK dan wajahnya terlihat menunduk. Ada apakah?

Foto tersebut viral di media sosial usai pria bergelar Datuk Seri Ulama Setia Negara dari Lembaga Adat Melayu Riau itu mengunggahnya di Instagram.

“Yang dijemput KPK dijamin tidak kembali,” tulisnya dalam caption unggahan di akun @ustadzabdulsomad_official, pada Senin, 18 April 2022.

Banyak spekulasi yang timbul dari foto tersebut, tak sedikit pula berpikir UAS tersandung kasus korupsi karena mengenakan baju dengan inisial KPK yang biasa diartikan Komisi Pemberantasan Korupsi.

Baca Juga: Pekerja Pemilik Rekening BRI-BNI Dapat BSU 2022 jika Terdaftar di Sini, Cek Syarat BLT Subsidi Gaji Kemnaker

Akan tetapi, dalam foto viral itu, baju yang di kenakan UAS yang bertuliskan KPK tersebut berwarna biru tua dan berbeda dengan warna baju yang biasa dikenakan oleh tersangka kasus korupsi dari KPK yaitu orange.

Usut punya usut, setelah diperhatikan kembali dibawah tulisan huruf kapital KPK yang dikenakan oleh UAS tersebut ada tulisan lain yaitu Komunitas Penggali Kubur, Puruk Cahu.

"KPK (Komunitas Penggali Kubur) di Puruk Cahu, Kabupaten Murung Raya. Komunitas yang layak ditiru, meringankan beban ummat. Yang dijemput KPK dijamin tidak kembali” tulis ustadzabdulsomad_official

Rupanya Komunitas yang berada di Kabupaten Murung Raya, Kalimantan Tengah itu ternyata aktif dalam berbagai aksi kemanusiaan.

Halaman:

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x