BLT Minyak Goreng Langsung Cair Rp300.000 pada April 2022, Cek Cara Dapat dan Syaratnya Berikut

- 5 April 2022, 14:00 WIB
Ilustrasi minyak goreng.
Ilustrasi minyak goreng. /Tangkapan Layar Instagram/@makmur_siantar

SEPUTARLAMPUNG.COM – Seiring meroketnya harga minyak goreng, Pemerintah pun meluncurkan program Bantuan Langsung Tunai (BLT) minyak goreng, yang langsung dibayarkan kepada masyarakat penerima sebesar Rp300.000 pada April 2022.

Dalam penyaluran BLT minyak goreng Rp300.000 ini, diharapkan dapat membantu meringankan beban pengeluaran masyarakat, terutama bagi golongan ekonomi lemah.

BLT minyak goreng Rp300.000 pada April 2022 merupakan bantuan tambahan yang diberikan kepada 20,5 juta keluarga yang masuk dalam penerima PKH dan BPNT. Selain itu BLT ini juga akan diberikan ke 2,5 juta Pedagang Kaki Lima (PKL) yang berjualan makanan gorengan.

Keputusan penyaluran bantuan terbaru pemerintah bagi masyarakat dalam bentuk BLT minyak goreng Rp300.000 ini disampaikan langsung oleh Presiden Jokowi dalam keterangan pers di Istana Merdeka, Jakarta, pada Jumat, 1 April 2022.

Baca Juga: BLT Minyak Goreng Rp300ribu Hanya CAIR ke Pemilik NIK KTP Berikut, Presiden Janji Bantuan Dicairkan April 2022

Pemerintah menyalurkan BLT minyak goreng seiring dengan dicabutnya Harga Eceran Tertinggi (HET) pada Maret lalu. 

"Kita tahu harga minyak goreng naik cukup tinggi sebagai dampak dari lonjakan harga minyak sawit di pasar internasional," kata Jokowi seperti yang dikutip dari setkab.go.id.

Penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) minyak goreng senilai Rp300 ribu yang akan dicairkan pada April 2022 ini merupakan rapel bantuan untuk tiga bulan, yaitu April, Mei, dan Juni. 

"Bantuan yang diberikan sebesar Rp100 ribu setiap bulan-nya. Pemerintah akan memberikan bantuan tersebut untuk 3 bulan sekaligus, yaitu pada April, Mei dan Juni yang akan dibayarkan di muka pada bulan April 2022 sebesar Rp300ribu," kata Jokowi seperti dikutip dari Antara News pada 2 April 2022.

Halaman:

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: Setkab Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x