2 Tipe Pendaftar Ini Diutamakan Lolos Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 23, Kapan Dibuka? Ini Kata Pemerintah

- 24 Desember 2021, 17:15 WIB
Ilustrasi Kartu Prakerja
Ilustrasi Kartu Prakerja /Instagram.com/@prakerja.go.id

SEPUTARLAMPUNG.COM – Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 23 rencananya akan dibuka oleh pemerintah. Para pelamar harus tahu bahwa ada 2 tipe pelamar yang diutamakan akan lolos untuk menerima insentif sebesar Rp3,55 juta.

Pembukaan Kartu Prakerja Gelombang 23 memang sudah sangat dinanti oleh masyarakat. Tak terkecuali oleh mereka yang sudah berkali-kali gagal lolos seleksi.

Lantas, kapankah Kartu Prakerja Gelombang 23 dibuka?

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto pernah mengungkap tentang keberlanjutan program Kartu Prakerja.

"Ini gelombangnya sudah ke-21, jadi tahun depan juga akan ada Kartu Prakerja," ungkap Airlangga, seperti dikutip Seputarlampung.com dari artikel Antara News, yang tayang pada 8 Oktober 2021 lalu.

Baca Juga: Gejala Nyeri Menstruasi Terasa Amat Menyakitkan? Coba Rutin Konsumsi Ramuan Herbal dari 4 Bahan Ini

Sebagaimana yang diketahui, tahun ini Kartu Prakerja telah mencapai gelombang 22, di mana khusus gelombang 22 ini adalah pembukaan yang diambil dari pemulihan data di gelombang sebelumnya, yang kepesertaannya dicabut karena tak kunjung membeli pelatihan pertama.

Jadi, tahun 2022 Kartu Prakerja akan berlanjut untuk gelombang 23. Untuk jadwal pastinya, masih belum ada pengumuman resmi dari pemerintah.

Anda bisa memantau berkala melalui website resmi Prakerja atau akun Instagram @prakerja.go.id agar tidak ketinggalan info terbarunya.

Halaman:

Editor: Ririn Handayani

Sumber: prakerja.go.id antaranews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah