Isu Reshuffle Kabinet Mencuat usai Kabar Beberapa Tokoh Diundang Presiden Jokowi ke Istana

- 22 Desember 2020, 14:02 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Presiden Joko Widodo (Jokowi). /Instagram.com/@jokowi

SEPUTAR LAMPUNG - Isu perombakan kabinet (reshuffle) beredar hari ini seiring kabar pemanggilan sejumlah tokoh oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara, Jakarta, Selasa, 22 Desember 2020.

Hal ini diyakini untuk mengisi beberapa kursi menteri yang kosong, seperti Menteri KKP dan Menteri Sosial, setelah keduanya dicokok KPK beberapa waktu lalu.

Sejumlah nama baru diprediksi akan mengisi kursi menteri yang kosong dan menggeser posisi menteri yang sudah ada.

Di antara beberapa nama yang diprediksi menjadi kandidat menteri, terdapat nama Tri Rismaharini yang sebelumnya ramai diberitakan akan menggantikan posisi Juliari P. Batubara sebagai Menteri Sosial.

Baca Juga: Seleksi PPPK 2021 Segera Dibuka, Tidak Semua Honorer Bisa Mendaftar, Hanya Kategori Ini yang Boleh

Kemudian untuk Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP), terdapat nama Wahyu Sakti Trenggono dan Syahrul Yasin Limpo.

Bahkan nama Sandiaga Uno juga disebut-sebut bakal menduduki salah satu posisi menteri.

Para kandidat menteri baru tersebut rencananya akan dipanggil pada Selasa, 22 Desember 2020.

Mendengar kabar tersebut, Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono pun membenarkan hal itu saat dikonfirmasi pada Senin, 21 Desember 2020 malam.

Halaman:

Editor: Dzikri Abdi Setia

Sumber: Pikiran Rakyat PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah