Gara-gara Istri Sering Pamer Gaya Hidup Mewah, Pejabat Ditjen Hubla Kemenhub Dinonaktifkan

27 Maret 2023, 21:15 WIB
Istri pegawai Ditjen Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan, Muhammad Rizky Alamsyah. /Twitter @partaisocmed

SEPUTARLAMPUNG.COM - Satu lagi pejabat pemerintah dinonaktifkan dari jabatannya karena kelakuan istrinya yang memamerkan gaya hidup mewah.

Kali ini Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menonaktifkan Pejabat Pembuat Komitmen di Direktorat Jenderal Perhubungan Laut (Ditjen Hubla), Muhammad Rizky Alamsyah.

Penonaktifan Muhammad Rizky Alamsyah dari jabatannya dilakukan foto-foto sang istri yang bergaya hidup mewah dan pamer harta diviralkan oleh akun Twitter @PartaiSocmed.

Juru Bicara Kemenhub, Adita Irawati mengatakan penonaktifan ini diputuskan melalui pemeriksaan awal terhadap Muhammad Rizky Alamsyah dan istrinya pada Minggu malam, 26 Maret 2023.

Baca Juga: Ini Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Badung, Bangli, Buleleng, Gianyar dan Jembrana Bali Selasa, 28 Maret 2023

"Saudara Muhammad Rizky Alamsyah saat ini telah dinonaktifkan sementara dari jabatannya, untuk memudahkan dilakukan pemeriksaan lanjutan," ungkap Adita Irawati seperti dikutip dari PMJ News pada Senin, 27 Maret 2023.

Menurut Adita, pendisiplinan Muhammad Rizky Alamsyah sudah sesuai dengan ketentuan dalam Peraturan Pemerintah Nomor 94 tahun 2021 tentang Disiplin Pegawai Negeri Sipil.

Tak hanya dinonaktifkan, Muhammad Rizky Alamsyah juga teracam sanksi disiplin jika terbukti melalukan pelanggaran.

"Jika memang terbukti adanya pelanggaran disiplin tentunya akan diberikan sanksi sesuai ketentuan yang berlaku," ungkap Adita.

Baca Juga: Ini Link Resmi dan Mirror Hasil Pengumuman SNBP 2023 di UNIMED, UNJA, UNDIKSHA, UNM, UTU pada 28 Maret 2023

Sebelumnya, Twitter @PartaiSocmed menggunggah sejumlah foto terkait gaya hidup istri Rizky Alamsyah saat berpergian ke luar negeri hingga saat menikmati fasilitas kelas bisnis di pesawat.

Tak hanya itu @PartaiSocmed juga mengunggah Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) milik Muhammad Rizky Alamsyah yang mencapai Rp1,48 miliar.***

Editor: Dzikri Abdi Setia

Sumber: Twitter PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler