Pembukaan CASN 2023 Kapan Dibuka? Dua Formasi CPNS dan PPPK Ini Difokuskan Pemerintah

11 Februari 2023, 08:00 WIB
Ilustrasi. Kapan dibuka pembukaan CASN 2023 untuk CPNS dan PPPK?.//Tangkapan layar @cpnsindonesia.id /

SEPUTARLAMPUNG.COM - Kapan dibukanya pembukaan Calon Aparatur Sipil Negara atau CASN pada tahun 2023 ini?

Diketahui pada saat ini pemerintah masih akan memfokuskan dua formasi untuk pembukaan CPNS dan PPPK 2023.

Bagi Anda yang saat ini mencari informasi kapan dibukanya CPNS dan PPPK 2023, maka dapat melihat penjelasan informasinya pada artikel ini.

Di tahun 2023 ini pemerintah akan membuka kembali seleksi CPNS dan PPPK untuk putra dan putri yang ada di Indonesia.

Baca Juga: Preview dan Prediksi Skor West Ham United vs Chelsea Liga Inggris, Akankah The Blues Bangkit?

Sama seperti tahun 2022 sebelumnya, pemerintah juga telah membuka seleksi ASN untuk jalur PPPK.

Untuk seleksi PPPK tahun 2022 ini dibuka hanya untuk guru, tenaga kesehatan atau nakes, dan teknis.

Kemudian itu pada saat proses seleksi PPPK di tahun 2022 sebelumnya masih di gelar yakni untuk tenaga teknis saja.

Namun di tahun 2023 ini pemerintah akan membuka kembali seleksi CASN untuk jalur CPNS dan PPPK.

Baca Juga: Tersisa 5 Hari Lagi! Segera Aktivasi Rekening SimPel BNI-BRI agar Dana PIP Tidak Hangus, Cek Infonya di Sini

Menteri Aparatur Sipil Negara atau PANRB Abdullah Azwar Anas menerangkan pada seleksi CPNS di tahun 2023 nantinya akan dibuka untuk umum, tidak hanya dari jalur sekolah kedinasan saja.

“Seleksi tahun ini juga akan dibuka untuk umum, tidak hanya dari jalur sekolah kedinasan,” jelas Anas.

Pembukaan seleksi CPNS 2023 ini nantinya akan dibuka secara selektif dan juga terbatas.

Lalu, pembukaan CASN 2023 ini kapan dibuka?

Untuk kapan dibukanya terkait seleksi CASN untuk CPNS 2023 dan PPPK ini, Menpan RB tengah dipersiapkan seiring seleksi proses seleksi CASN 2022 masih berlangsung.

Selanjutnya menpan RB juga saat ini meminta untuk setiap instansi pemerintah supaya mulai mendata dan mengusulkan kebutuhan ASN 2023.

Setelah masing-masing instansi pemerintah tersebut selesai memberikan usulan kebutuhan, maka untuk langkah selanjutnya yakni menetapkan kebutuhan CASN 2023 untuk CPNS dan PPPK.

Baca Juga: Hanya Ada 2 SMP Terbaik di Palembang Berdasarkan Rata-Rata IIUN 6 Tahun, Sekolah Mana? Cek Profilnya!

Pada formasi CASN 2023 ini, pemerintah ternyata masih akan fokus untuk dua formasi ini yakni pemenuhan kebutuhan tenaga pendidikan dan kesehatan.

Maka dari itu, bagi Anda yang lulusan dari nakes atau pendidikan nantinya akan berpeluang besar untuk mengikuti seleksi CASN 2023.

Tak hanya itu, pemerintah juga akan membuka formasi untuk hakim, jaksa, dosen, serta teknis yang lainnya.

“Namun, pemerintah juga memberi prioritas kepada talenta digital sebagai bentuk transformasi digitalisasi yang kini sedang dijalankan dalam kerangka arsitektur Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE). Formasi juga akan dibuka hakim, jaksa, dosen, serta tenaga teknis tertentu lainnya,” dikutip dari menpan.go.id.

Baca Juga: Bagaimana Cara Mengatasi Susah Tidur? Coba Terapkan 8 Tips Sleep Hygiene ala dr. Clarin Hayes!

Itulah informasi mengenai kapan dibukanya pembukaan CASN 2023 untuk CPNS dan PPPK dan inilah formasi yang sedang dibuka oleh pemerintah.***

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: menpan.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler